Kiper Timnas Indonesia U-20, Daffa Fasya.
Sumber :
  • PSSI

Jadi Pahlawan di Balik Kemenangan Timnas Indonesia U-20 atas Suriah, Begini Kata Daffa

Sabtu, 4 Maret 2023 - 23:04 WIB

tvOnenews.com - Kemenangan Timnas Indonesia U-20 atas Suriah dengan skor 1-0 dalam pertandingan fase grup Piala Asia U-20 2023 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan pada Sabtu (4/3/2023), tidak lepas dari performa sang kiper, Daffa Fasya 

Skuad Garuda Nusantara berhasil memetik poin penuh lawan Suriah setelah penyerang Hokky Caraka melesatkan gol di menit ke-35 babak pertama, kemudian Daffa Fasya sukses menjaga gawang hingga babak kedua.

Penampilan Daffa Fasya di bawah mistar Timnas Indonesia U-20 mampu melakukan banyak penyelamatan krusial dari serangan lawan yang bertubi-tubi.

"Saya berterima kasih kepada Tuhan, orang tua, dan masyarakat Indonesia yang telah mendukung. Kita menang hari ini melawan Suriah 1-0 dalam pertandingan yang sangat seru, banyak jual beli serangan dan saya sangat bersyukur untuk pertandingan kali ini," kata kiper Timnas Indonesia U-20, Daffa Fasya dalam konferensi pers usai laga, Sabtu (4/3/2023).

Daffa berusaha tetap fokus agar Timnas Indonesia U-20 tidak kebobolan, ia dengan sigap mengamankan bola-bola yang mengarah ke gawang Indonesia.

Ia pun menyadari masih banyak kekurangan dari performanya dalam menjaga gawang Indonesia. Beberapa serangan Suriah hampir saja menceploskan bola ke gawang skuad Garuda Nusantara.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
17:04
08:11
06:03
03:08
03:40
01:00
Viral