- Kolase tvonenews.com
Media Inggris Sarankan Klub Premier League Beli Pemain Indonesia, Lemparan Pratama Arhan jadi Sorotan, Asisten Pelatih Liverpool Siap …
tvOnenews.com - Penampilan para punggawa Timnas Indonesia yang semakin apik, baik secara kolektif maupun individu. Media Inggris bahkan mengulas secara khusus penampilan Pratama Arhan, hingga kabar terbaru Asisten Pelatih Liverpool Thomas Gronnemark.
Media asal Inggris Roker Report memuat artikel yang berisi saran agar klub-klub Premier League mulai serius melirik potensi pesepakbola Asia khususnya Indonesia.
Secara lebih detail Roker Report menyatakan bahwa para pemain Indonesia seperti Pratama Arhan akan mendatangkan banyak keuntungan bagi klub.
Sebelum kepindahan Arhan, Tokyo Verdy hanya memiliki 36.000 pengikut di Instagram mereka. Setelah kedatangan wonderkid asal PSIS Semarang itu, jumlah follower Tokyo Verdy meningkat drastis lebih dari 10 kali lipat, yakni 442.000 per tanggal 28 Mei 2023.
Jumlah pengikut sosial media ini menjadi nilai jual tersendiri bagi klub untuk mendapatkan lebih banyak sponsor. Hal tersebut tentunya akan berdampak langsung pada keuangan klub.
“Penggemar sepakbola di Indonesia akan bersemangat dan bangga ketika ada pemain tim nasional mereka berkarier di luar negeri. Mereka akan sangat menghargai keputusan pemain Asia merumput di luar negeri,” tulis Roker Report, dikutip Minggu (28/5/2023).