Media Argentina Juluki Pratama Arhan ‘Orang Gila’ Gara-gara Lemparan Jarak Jauhnya, Eks PSIS Semarang Itu ….
Sumber :
  • La Nacion

Media Argentina Juluki Pratama Arhan ‘Orang Gila’ Gara-gara Lemparan Jarak Jauhnya, Eks PSIS Semarang Itu …

Kamis, 22 Juni 2023 - 14:01 WIB

tvOnenews.com - Pratama Arhan baru saja mendapat julukan dari media Argentina La Nacion. Eks bek kiri PSIS Semarang itu tampil fantastis di laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Agentina.

Pratama Arhan boleh saja tampil sebagai pemain pengganti saat laga Timnas Indonesia versus Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Senin (19/6/2023). 

Pratama Arhan baru masuk pada awal babak kedua menggantikan Shayne Pattynama. Meski baru bermain 45 menit, Arhan langsung menjadi pembeda.

Berkat penampilannya yang istimewa media asal Argentina La Nacion langsung memberikan julukan baru untuk pemain yang membela Tokyo Verdy tersebut. 

Julukan tersebut adalah El Loco De Los Laterales yang dalam bahasa Spanyol berarti ‘orang gila di tepi lapangan’. 

Dalam tampilan laman olahraga La Nacion Prata Arhan disebut sebagai orang yang paling ditakuti para pemain bertahan Argentina. 

‘’Orang gila di tepi lapangan Indonesia yang merepotkan Argentina dengan lemparan ke dalamnya yang sangat spesial,’’ tulis La Nacion dikutip pada Kamis (22/6/2023). 

Julukan tersebut lahir karena aksi-aksinya dalam meneror pertahanan Argentina melalui lemparan ke dalam jauhnya.

Beberapa kali lemparan ke dalam jauh tersebut sukses membuahkan peluang berbahaya untuk Timnas Indonesia. 

Momen terbaik lahir pada menit ke-52 saat lemparan Arhan tepat mendarat ke kepala Elkan Baggott

Sayangnya tandukan Elkan Baggott masih membentur mistar gawang, padahal kiper Argentina Emiliano Martinez sudah kesulitan mengamankan bola. 

Dalam tiga kesempatan berikutnya lemparan ke dalam Pratama Arhan membuat para pemain bertahan Argentina siaga penuh. 

Pada dua kesempatan terakhir lemparan mantan penggawa PSIS Semarang itu sampai membuat penjaga Emiliano Martinez maju lebih jauh dari sarangnya. 

Martinez bermaksud untuk langsung menangkap bola namun dalam dua kesempatan tersebut lemparan Arhan berbuah kemelut dan kiper juara Piala Dunia 2022 itu terjatuh.

Emiliano Martinez pun sempat marah-marah karena insiden tersebut. Layakkah Pratama Arhan bermain untuk tim-tim besar di Eropa? Menarik untuk disaksikan. 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral