- PSSI
3 Tim Kuat Calon Lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
tvOnenews.com - Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi lawan-lawan tangguh di Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Tanah Air, 10 November-2 Desember 2023.
Indonesia sendiri bakal menjadi tuan rumah turnamen Piala Dunia U-17 setelah FIFA resmi mengumumkannya pada Jumat (24/6) malam WIB.
Sejauh ini, sudah ada 20 tim yang dipastikan lolos ke babak utama Piala Dunia U-17 2023, termasuk sang juara bertahan Brasil.
Masih tersisa empat tempat yang sampai saat ini masih diperebutkan Iran, Yaman, Thailand, Korea Selatan, Jepang, Australia, Arab Saudi, dan Uzbekistan.
Namun, sayangnya Nigeria yang paling banyak meraih Piala Dunia U-17 tidak lolos ke panggung utama setelah gugur di babak 16 besar Piala Afrika U-17 2023.
Piala Afrika U-17 2023 merupakan ajang kualifikasi untuk tim bisa lolos ke Piala Dunia U-17.
Kendati demikian, masih banyak tim kuat yang memiliki banyak prestasi sepanjang perhelatan Piala Dunia U-17.
Berdasarkan tim yang lolos, Timnas Indonesia perlu mewaspadai lima tim ini di Piala Dunia U-17 2023:
1. Brasil
Timnas Brasil U-17 Juara Piala Dunia U-17 2019. Foto: FIFA.
Brasil menjadi tim yang berstatus juara bertahan Piala Dunia U-17 setelah berhasil meraihnya pada tahun 2019.
Tim dengan julukan Selecao ini juga memiliki empat gelar juara, sehingga menempatkannya di urutan kedua sebagai negara paling banyak meraih trofi Piala Dunia U-17.
Di edisi terakhir 2019, Brasil mampu mengalahkan Meksiko dengan skor tipis 2-1.
2. Meksiko
Meski tim senior tidak terlalu berprestasi, Meksiko merupakan negara yang cukup kuat.
Sepanjang sejarah, Meksiko telah meraih dua gelar juara Piala Dunia U-17 pada tahun 2005 dan 2011.
Meksiko juga mampu mencapai partai final di Piala Dunia U-17 2019, tetapi kalah dari Brasil.
3. Inggris
Inggris merupakan tim yang perlu diwaspadai berikutnya dari Timnas Indonesia pada edisi kali ini.
Pasalnya, Inggris merupakan tim yang pernah meraih gelar juara Piala Dunia U-17.
Terakhir kali mereka menjadi juara adalah edisi Piala Dunia U-17 tahun 2017 di India.
Berikut ini daftar 20 tim yang lolos ke Piala Dunia U-17 2023:
1. Indonesia (Tuan rumah)
2. Spanyol
3. Inggris
4. Jerman
5. Prancis
6. Polandia
7. Venezuela
8. Brasil
9. Argentina
10. Ekuador
11. Senegal
12. Mali
13. Burkina Faso
14. Maroko
15. Kanada
16. Meksiko
17. Panama
18. Amerika Serikat
19. New Caledonia
20. Selandia Baru
(fan)