Sumber :
- Kolase tvOnenews.com
Lemparan seperti Pratama Arhan Justru Tak Disenangi Eks Pelatih Arsenal Arsene Wenger, Ternyata Begini Alasannya …
Kamis, 6 Juli 2023 - 12:18 WIB
tvOnenews.com - Arsene Wenger naik pitam dengan lemparan roket ala Pratama Arhan. Momen itu terjadi saat dirinya masih menukangi Arsenal.
Pratama Arhan dikenal punya lemparan ke dalam yang kerap merepotkan pertahanan lawan. Bek Timnas Indonesia itu pasti akan menggelap si kulit bundar dengan handuk kemudian mengarahkannya sekeras mungkin ke mulut gawang musuh.
Situasi tersebut tak jarang berbuah gol bagi Timnas Indonesia. Jauh sebelum Pratama Arhan, Liga Inggris punya pemain yang juga punya lemparan roket bernama Rory Delap.
Lemparan ke dalam Rory Delap mirip dengan umpan silang yang sering mampu dikonversi menjadi gol. Arsen Wenger terlihat murka dengan kemampuan spesial sang pemain.
Pelatih yang disebut sang profesor itu bahkan menyebut Stoke City sebagai tim rugby.
Wenger bahkan menyarankan asosiasi sepak bola Inggris atau FA untuk menghapus lemparan ke dalam dan diganti jadi tendangan ke dalam.