Timnas Indonesia Vs Thailand.
Sumber :
  • PSSI

Daftar Sanksi AFC ke Timnas Indonesia Buntut Kericuhan Melawan Thailand di SEA Games, 3 Pemain Kena Hukuman Berat

Kamis, 13 Juli 2023 - 10:39 WIB

tvOnenews.com - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menjatuhkan sanksi kepada sejumlah personil Timnas Indonesia akibat kericuhan melawan Thailand di final SEA Games 2023.

Dalam pertandingan tersebut, terjadi insiden baku hantam antara pemain, ofisial, dan tim pelatih dari kedua tim.

Putusan AFC yang dirilis pada Selasa (13/7) tersebut, terdapat tujuh orang dari Timnas Indonesia U-23 yang dikenai sanksi.

Para pemain, pelatih, dan ofisial terkena sanksi berupa larangan bermain hingga denda yang cukup besar.

Berikut daftar sanksi AFC untuk Indonesia.

1. Titan Agung Bagus Fauzi (Pemain)

Sanksi larangan tampil enam pertandingan dan denda Rp14.965.000

2. Komang Teguh Trisnanda (Pemain)

Sanksi larangan tampil dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000

3. Muhammad Taufany (Pemain)

Sanksi larangan bermain tim dalam enam pertandingan.

4. Tegar Diokta Andias (sekretaris tim)

Sanksi larangan bersama tim dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

5. Sahari Gultom (Pelatih kiper)

Sanksi larangan mendampingi tim dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

6. Ahmad Nizar Caesarea Noor (ofisial)

Sanksi larangan bersama tim dalam enam pertandingan.

7. Muhni Toid Sarnadi (ofisial)

Sanksi larangan bersama tim dalam enam pertandingan.

Sementara itu, pemain dan ofisial Timnas Thailand mendapat sanksi yang tidak jauh berbeda dengan Indonesia.

Selain itu, AFC juga menjatuhkan sanksi kepada federasi sepak bola Thailand sebesar Rp149.640.000

Berikut sanksi untuk Thailand dari AFC.

1. Soponwit Rakyart (Pemain)

Sanksi larangan tampil dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

2. Chayapipat Supunpasuch (Pemain)

Sanksi larangan bermain dalam enam pertandingan.

3. Purachet Todsanit (Pemain)

Sanksi larangan bermain dalam enam pertandingan.

4. Thirapak Prueangna (Pemain)

Sanksi larangan bermain dalam enam pertandingan.

5. Bamrung Boonprom (Pemain)

Sanksi larangan bermain dalam enam pertandingan.

6. Prasobchoke Chokemor (Pelatih kiper)

Sanksi larangan mendampingi tim dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

7. Pattarawut Wongsriphuek (Ofisial)

Sanksi larangan bersama tim dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

8. Mayeid Mad-Adam (Ofisial)

Sanksi larangan bersama tim dalam enam pertandingan dan denda Rp14.965.000.

(fan)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral