Hoang Anh Tuan.
Sumber :
  • Vietnam Football Federation

Final Piala AFF U-23: Pelatih Vietnam Tak Khawatir dengan Kekuatan Timnas Indonesia U-23

Jumat, 25 Agustus 2023 - 14:04 WIB

tvOnenews.com - Vietnam U-23 akan bertemu dengan timnas Indonesia U-23 di Stadion Rayong, Thailand, pada Sabtu (26/8/2023). 

Pertandingan di final Piala AFF U-23 ini diakui pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan segala kemungkinan bisa terjadi. 

Meski demikian, dia menegaskan bahwa tak takut dengan kekuatan skuad Garuda Muda asuhan Shin Tae-yong ini. 

"Banyak hal yang ingin saya sampaikan soal perasaan saya saat ini. Kami sudah mencapai final, kami tahu abhwa laga Thailand dan Indonesia sangat bagus, kedua tim kuat," kata Hoang Anh Tuan dilansir dari laman The Thao 247. 

Hoang Anh Tuan mengakui timnas Indonesia U-23 layak meraih gelar juara karena memiliki skuad dan staf pelatih yang mumpuni. Namun bukan berarti Vietnam akan menyerah begitu saja. 

"Ini adalah pertandingan sepak bola, bukan matematika. Saya harap kedua tim bisa tmapil terbaik," kata Hoang Anh Tuan. 

Pelatih asal Vietnam ini mengakui saat ini timnas Indonesia U-23 berkembang pesat sejak kehadiran Shin Tae-yong dalam skuad timnas. 

Kedisiplinan Shin Tae-yong dalam memimpin tim pun diakui Hoang Anh Tuan bisa diikuti dengan baik oleh timnas Indonesia U-23. 

"Vietnam U-23 juga telah mempersiapkan diri dan kami siap menghadapi pertandingan," kata Hoang Anh Tuan. 

Dia pun akan mengabaikan kondisi Vietnam sebagai juara grup dan menang dari Malaysia di babak semifinal. Hal ini karena tekanan akan lebih besar di babak final. 

"Pertandingan di babak penyisihan dan final tentu berbeda, Vietnam berbeda dengan Thaiiland, peluang kami menang adalah 50:50, seluruh tim harus menunggu dengan sabar untuk melihat apa yang terjadi," kata Hoang Anh Tuan. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
23:29
08:53
01:41
01:02
01:55
06:21
Viral