Timnas Indonesia mengalahkan Thailand pada laga Semifinal Piala AFF U-23..
Sumber :
  • PSSI

Awalnya Diremehkan, Jeam Kelly Sroyer Justru Beri Pembuktian Usai Acak-acak Pertahanan Thailand, Timnas Indonesia Menang 3-1

Sabtu, 26 Agustus 2023 - 12:57 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia tampil memukau saat mengandaskan perlawanan Thailand di laga Semifinal Piala AFF U-23, pada Kamis (23/8/2023).

Timnas Indonesia dibawah asuhan Shin Tae-yong itu tampil impresif saat menyingkirkan tuan rumah dengan skor 3-1 di Rayong Province Stadium.

Salah satu pemain Timnas Indonesia yang mencuri perhatian dalam pertandingan itu adalah Jeam Kelly Sroyer.


Jeam Kelly Sroyer. (tim tvOne/Hartini)

Satu dari tiga gol tim Garuda Muda berhasil dicetak pemain Persik Kediri itu melalui tembakan keras dari luar kotak penalti.

Ketiga gol yang diukir Timnas Indonesia di papan skor terdiri dari Kelly Sroyer pada menit ke-10, Muhammad Ferrari pada menit ke-23, dan gol bunuh diri dari pemain Thailand yakni Natcha Promsomboon.

Sementara satu-satunya gol dari tim tuan rumah dicetak oleh Wanpraphao yang menggetarkan gawang dari Ernando Ari pada menit ke-27.

Dengan hasil impresif ini berhasil mengantarkan Timnas Indonesia U-23 melenggang ke partai final dengan menantang Vietnam, sang juara bertahan.

Nama bintang baru yang muncul dalam laga Timnas Indonesia kontra Thailand adalah tertuju pada Kelly Sroyer, seorang pemain yang hanya menjadi pemain pelapis pada SEA Games lalu. Kini telah menjelma sebagai sosok mematikan Timnas Thailand.

Kecepatan dari Kelly Sroyer tampilkan nyatanya tak mampu dibendung oleh skuad Gajah Putih, kalau pun tampil di kandang sendiri.

Penyerang sayap berusia 20 tahun itu sukses mengacak-acak pertahanan tim Thailand sepanjang laga, dengan mengandalkan kecepatan yang dimilikinya.

Tak heran pula, pergerakan Kelly Sroyer pada sektor kiri penyerangan lantas membuat pemain belakang tim Negeri Gajah Putih itu tidak nyaman sepanjang pertandingan.

Gol yang diciptakan Kelly Sroyer juga akhirnya mematahkan clean sheet yang dilakukan Timnas Thailand penyisihan grup.


Jeam Kelly Sroyer. (Instagram/@jeamkellys)

Pemain asal Papua kebanggan Timnas Indonesia ini sebenarnya bukan sosok asing di skuad Garuda Muda kelompok umur, ia merupakan bagian dari Timnas Indonesia U-22 yang meraih medali emas SEA Games 2023.

Namun sayangnya saat itu ia bukan pilihan utama di SEA Games 2023. Saat itu timnas yang dibawah kursi kepelatihan Indra Sjafri lebih mengandalkan Witan Sulaeman dan Fajar Fathur Rahman.

Selanjutnya Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam pada laga Final, Vietnam sendiri melangkah ke babak final Piala AFF U-23 setelah mengalahkan Malaysia. Hasil ini cukup mengejutkan karena Vietnam mampu menang mudah dengan skor 4-1. (ind)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
01:12
01:05
01:25
02:22
Viral