- PSSI
Shin Tae-yong Pilih Tinggal di Indonesia usai Berhasil Antar Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Final Piala Asia U-23, Apa Alasannya?
tvOnenews.com - Setelah berhasil mengantarkan Timnas Indonesia U-23 lolos ke putaran Final Piala Asia U-23, pelatih Shin Tae-yong memilih tetap tinggal di Indonesia dan tak pulang ke negara asalnya Korea Selatan.
Padahal sejak pertengahan Agustus lalu Shin Tae-yong sibuk mengarsiteki Timnas Indonesia di tiga ajang berbeda.
Pertama memimpin Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023, kemudian Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Selain itu Shin Tae-yong juga menukangi Timnas Indonesia senior di ajang FIFA Matchday melawan Turkmenistan.
Tak tanggung-tanggung, Shin Tae-yong mengantarkan Timnas Indonesia U-23 keluar sebagai runner-up di Piala AFF U-23 2023. Pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 skuad Garuda Muda keluar sebagai juara Grup K.
Sementara bersama Timnas Indonesia senior di FIFA Matchday, Shin Tae-yong menggebok Turkmenistan dengan skor 2-0.
Setelah rentetan prestasi itu, Shin Tae-yong rupanya memilih menghabiskan masa jedanya di Indonesia dan tidak pulang ke Korea Selatan.
Kabar tersebut dikonfirmasi Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji membenarkan bahwa pelatih berusia 52 tahun itu memilih tetap di Indonesia.
"Coach Shin Tae-yong tidak pulang kampung ke Korea Selatan," kata Sumardji.
"Dia masih ada di sini," imbuhnya.
Mungkinkah Shin Tae-yong bakal tandem dengan Indra Sjafri?
Muncul anggapan bahwa Shin Tae-yong mungkin akan mendampingi Pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri yang bersiap menyongsong Asian Games 2022 di Hangzhou, China.
Namun dugaan tersebut belum dapat dikonfirmasi oleh manajemen tim, yang jelas PSSI sudah menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih utama Timnas Indonesia U-24.
"Sejauh ini belum ada jadwal dia (Shin Tae-yong) ke China," tegas Sumardji.
Timnas Indonesia U-24 masuk ke dalam Grup F Asian Games bersama Taiwan, Kirgistan, dan Korea Utara. Perhelatan tersebut akan berlangsung mulai 19 September hingga 8 Oktober.
Kini, mata pecinta sepak bola Indonesia tertuju pada Indra Sjafri yang diharapkan dapat bersuara banyak di Asian Games kali ini. (amr)
Dapatkan terus berita-berita menarik soal Timnas Indonesia dari tvOnenews.com di Google News.