Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Sumber :
  • PSSI

Erick Thohir Ungkap PSSI Ada Pembicaraan dengan Australia Soal Bidding Piala Dunia 2034

Selasa, 10 Oktober 2023 - 20:50 WIB

tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengungkapkan adanya diskusi dengan Federasi Australia soal pengajuan tawaran alias bidding tuan rumah Piala Dunia 2034. 

FIFA membuka bidding Piala Dunia 2034 dengan mengedepankan pencalonan tuan rumah dari negara di bawah Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Oseania (OFC).

Secara terbuka, Australia dan Arab Saudi menjadi dua negara yang mengungkapkan ketertarikannya untuk bidding tersebut. 

Erick Thohir mengakui ada diskusi dengan pihak Australia untuk maju sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2034. 

"Pihak FA Australia mengajak kembali (untuk kemungkinan maju tuan rumah). Jadi memang opsi-nya ada, kita (menjadi tuan rumah bersama) dengan Australia bersama New Zealand, atau opsi yang lain, kita dengan Australia bersama beberapa negara Asia Tenggara, seperti Singapura dan Malaysia," kata Erick. 

Erick Thohir menyebut diskusi tersebut telah ada sejak 2017 silam. Silaturahmi pun tetap terjalin bahkan dukungan pun diberikan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:26
01:31
02:50
03:27
Viral