- PSSI
Erick Thohir Ungkap PSSI Ada Pembicaraan dengan Australia Soal Bidding Piala Dunia 2034
tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengungkapkan adanya diskusi dengan Federasi Australia soal pengajuan tawaran alias bidding tuan rumah Piala Dunia 2034.
FIFA membuka bidding Piala Dunia 2034 dengan mengedepankan pencalonan tuan rumah dari negara di bawah Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Oseania (OFC).
Secara terbuka, Australia dan Arab Saudi menjadi dua negara yang mengungkapkan ketertarikannya untuk bidding tersebut.
Erick Thohir mengakui ada diskusi dengan pihak Australia untuk maju sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2034.
"Pihak FA Australia mengajak kembali (untuk kemungkinan maju tuan rumah). Jadi memang opsi-nya ada, kita (menjadi tuan rumah bersama) dengan Australia bersama New Zealand, atau opsi yang lain, kita dengan Australia bersama beberapa negara Asia Tenggara, seperti Singapura dan Malaysia," kata Erick.
Erick Thohir menyebut diskusi tersebut telah ada sejak 2017 silam. Silaturahmi pun tetap terjalin bahkan dukungan pun diberikan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
"Kami sampaikan (terkait bidding Piala Dunia) kepada Bapak Presiden. Bapak Presiden menerima (kemungkinan tersebut) dan bilang positif, dengan pihak FA Australia pun telah berjalan diskusi yang positif," kata Menteri BUMN ini.
FIFA membuka pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2034 sampai 31 Oktober 2023. Arab Saudi pun telah maju dengan mendaftarkan secara resmi pada FIFA.
"Opsi-opsi ini kita masih buka, karena proses pengajuan masih punya tenggat beberapa minggu ke depan. Tentu dari pihak Arab Saudi juga sudah mengontak kami semua, sebagai negara sahabat kita pasti saling mendukung," kata Erick.
"Tetapi tentu sebagai negara Indonesia, kita boleh dong mencoba karena memang persiapannya sudah dari tahun 2017. Bukan kaget gitu, tapi melalui proses panjang, kapan kita punya kemungkinan lebih besar lagi," kata Erick Thohir. (ant/hfp)