Frank Wormouth dan Erick Thohir.
Sumber :
  • Instagram - Erick Thohir

Frank Wormuth Bertemu dengan Erick Thohir, Bahas Posisi Baru di Timnas Indonesia?

Kamis, 23 November 2023 - 10:57 WIB

tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023, Frank Wormuth.

Timnas Indonesia U-17 gagal melaju ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 setelah hanya duduk di peringkat ketiga klasemen akhir Grup A dengan raihan dua poin.

Skuad Garuda Muda mengawali kiprahnya di Piala Dunia U-17 dengan menahan imbang Ekuador (1-1).

Kemudian di pertandingan kedua, tim asuhan Bima Sakti ini kembali gagal meraih kemenangan karena ditahan imbang Panama dengan skor 1-1.

Arkhan Kaka dan kawan-kawan berpeluang lolos ke babak 16 besar asalkan bisa menang dengan Maroko di pertandingan terakhir.

Sayang, Timnas Indonesia U-17 gagal memanfaatkan peluang tersebut karena justru kalah dari Maroko dengan skor 1-3.

Kekalahan ini sebenarnya tidak membuat peluang Indonesia U-17 untuk lolos tertutup rapat.

Pasalnya, ada empat tim dari peringkat ketiga terbaik yang berpeluang untuk lolos ke babak berikutnya.


Timnas Indonesia U-17. Foto: tvOnenews.com - Julio Tri Saputra.

Sayang, kesempatan itu tertutup karena Indonesia U-17 kalah bersaing dengan Iran, Jepang, Venezuela, dan Uzbekistan.

Menanggapi hasil di Piala Dunia U-17 2023, Erick Thohir bertemu sekaligus berdiskusi dengan Frank Wormuth.

Pelatih asal Jerman itu direkrut PSSI untuk membantu tim pelatih Timnas Indonesia U-17 saat mengikuti Piala Dunia U-17.

"Berdiskusi dan mendengar masukan dari Coach Frank Wormuth yang sudah mendampingi Timnas U-17 Indonesia untuk persiapan Timnas U-20 Indonesia mengikuti kualifikasi kejuaraan dunia U-20 pada 2025," ujar Erick Thohir dikutip dari akun Instagram pribadinya, Kamis (23/11/2023).


Frank Wormuth. Foto: tvOnenews.com - Julio Tri Saputra.

Erick Thohir Ungkap Nasib Frank Wormuth

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan nasib konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17, Frank Wormuth setelah Piala Dunia U-17 2023.

Menurut Erick Thohir, ada dua opsi yang bisa diambil oleh pelatih asal Jerman tersebut setelah Piala Dunia U-17.

"Kalau Coach Frank kan kita pernah bicara, salah satu opsinya dia menjadi Technical Director," ujar Erick di Surabaya, Kamis (16/7/2023).

Erick menjelaskan, PSSI akan sangat terbuka jika Frank Wormuth mau mengambil opsi tersebut.

"Opsi itu masih terbuka, atau memang dia pilihannya setelah beberapa bulan kembali ke negaranya. Masih opsi itu," katanya. (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral