Markus Horison.
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube Vivagoal

3 Eks Timnas Indonesia Ikut Nyaleg di Pemilu 2024, Ada Nama Markus Horison hingga Rahmad Darmawan

Senin, 4 Desember 2023 - 10:27 WIB

tvOnenews.com - Beberapa mantan pemain Timnas Indonesia memutuskan untuk ikut bertarung dalam ajang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Mereka akan mengikuti pemilihan anggota legislatif. Pemilu sendiri bakal berlangsung pada Februari 2024.

Berikut daftar eks Timnas Indonesia yang menjadi caleg pada Pemilu nanti.

1. Markus Horison


Markus Horison. Foto: Instagram - Markus Horison.

Kiper asal Sumatera Utara ini pernah menjadi andalan Timnas Indonesia pada periode 2007 hingga 2012.

Dia juga pernah membela sejumlah tim besar di Tanah Air seperti PSMS Medan, Arema Indonesia, hingga Persib Bandung.

Usai pensiun, Markus pernah menjadi pelatih penjaga gawang untuk Timnas Indonesia U-16.

Pada Pemilu 2024, Markus terjun ke politik dengan menjadi caleg DPRD Kota Bandung dari PDIP.

2. Oktovianus Maniani


Oktovianus Maniani. Foto: Antara.

Namanya mulai menyita perhatian saat Timnas Indonesia bermain di ajang Piala AFF 2010.

Bersama Cristian Gonzales dan Irfan Bachdim di lini depan, Okto sukses mengantarkan Indonesia menembus partai final.

Setelah malang melintang di sejumlah klub Indonesia seperti Arema, Sriwijaya FC, dan Persiba Balikpapan, Okto memutuskan pensiun pada 2023.

Klub terakhir yang dibela Okto adalah PSBS Biak di Liga 2. Sejak saat itu, dia tidak lagi bermain.

Okto pun memutuskan untuk ikut Pemilu 2024 dengan bergabung ke Partai Golkar sebagai caleg DPRD Provinsi Papua.

3. Rahmad Darmawan


Rahmad Darmawan. Foto: Antara.

Rahmad Darmawan merupakan salah satu pelatih tersukses di Liga Indonesia. Sejumlah klub pernah dia bawa juara.

Dia pernah membawa juara Persipura Jayapura dan Sriwijaya FC. Rahmad Darmawan pun pernah menangani beberapa tim besar seperti Persija Jakarta.

Pelatih asal Lampung ini juga sempat menjadi pelatih Timnas Indonesia U-23 dalam berbagai ajang internasional.

Pada Pemilu 2024 ini, Rahmad Darmawan memutuskan maju sebagai caleg DPR RI dapil Lampung dari partai Demokrat.

(fan)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral