Mantan kiper timnas Indonesia U-19, Ravi Murdianto..
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi

Padahal Dulu Jadi Andalan Timnas Indonesia, Tapi Karier Mereka Kini Semakin Meredup, 3 Pemain Ini Sampai Harus ..

Rabu, 6 Desember 2023 - 14:54 WIB

tvOnenews.com - Terdapat banyak pemain muda bertalenta yang pernah membela timnas Indonesia, bahkan menjadi andalan skuad Garuda di berbagai ajang internasional. Tapi kini sudah tak terdengar lantaran karier yang meredup.

Namun justru kini kariernya mulai meredup, ada yang kini tak memiliki klub, atau bahkan performanya yang dinilai menurun.

Indonesia banyak melahirkan pemain muda yang berbakat, saat ini banyak nama-nama yang mencuri perhatian pencinta sepak bola tanah air.


Marselino Ferdinan bermain untuk KMSK Deinze

Seperti Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Rizky Ridho, Asnawi Mangkualam, dan Ramadhana Sananta.

Salah satu nama yang berkarier sampai ke Eropa adalah Marselino Ferdinan, membela klub Belgia bernama KMSK Deinze.

Marselino menjadi pemain andalan untuk membela timnas di level kelompok umur hingga level timnas senior.

Namun sayang, banyak juga pemain yang pernah menjadi andalan bagi timnas Indonesia dan klub, tetapi justru kini kariernya meredup.

Padahal di antara pemain di bawah ini, ada yang pernah membawa timnas Indonesia menjuarai Piala AFF U-19 2013 dan Piala AFF U-16 2018.

Simak 3 mantan pemain Timnas Indonesia yang kariernya meredup

1. Ravi Murdianto 


Mantan kiper timnas Indonesia U-19, Ravi Murdianto. (VIVAbola/Anhar Rizki Affandi)

Ravi Murdianto adalah nama yang sudah tak asing di pecinta sepak bola tanah air, karena perannya sebagai kiper Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2013.

Ravi sempat mendapat penunggakan gaji setelah dihentikannya Liga 2 dan Liga 3 saat membela Persikab Bandung.

Karier pemain berusia 28 tahun itu cenderung menurun pasca bermain di level Timnas, ia juga sempat memperkuat beberapa tim Liga 1 seperti PS TNI dan Madura United.

kemudian Ravi bermain di PSCS Cilacap, sampai berlabuh ke Persikab Bandung, di klub terakhir itulah ia mengalami penunggakan gaji.

Tetapi kini Persipura Jayapura klub yang berkompetisi Liga 2 2023/2024 memberi pengumuman bahwa menambah pemain baru, salah satunya adalah Ravi Murdianto.

2. Maldini Pali


Maldini Pali (kanan), winger andalan timnas Indonesia. (Instagram/maldinipali15)

Maldini Pali merupakan salah satu pemain andalan di tim asuhan Indra Sjafri pada ajang Piala AFF U-19 2013.

Padahal di masa primanya, Maldini sempat digadang-gadang akan menjadi salah satu pemain andalan di lini serang Timnas Indonesia di masa depan.

Dalam turnamen Piala AFF U-19, Maldini salah satu pemain yang mencuri perhatian, bahkan memberi peran penting di dalam skuad asuhan Indra Sjafri.

Pesepakbola asal Sulawesi Selatan itu bahkan sempat berjuang bersama Timnas Indonesia sampai dinyatakan lolos ke Piala U-19 pada 2014 silam.

Maldini sempat bermain di beberapa klub Liga 1, di antaranya PSM Makassar dan Sriwijaya FC pada 2017.

Namun kini kariernya meredup sampai berstatus tanpa klub, dan Maldini Pali memilih fokus pada kariernya sebagai polisi.

3. Muchlis Hadi Ning


Muchlis Hadi Ning Syaifulloh kini jalani kursus pelatih lisensi C. (pssi)

Muchlis Hadi pernah menjadi penyerang andalan Timnas Indonesia U-19 saat momen juara Piala AFF U-19 2013 silam.

Ia bersama Evan Dimas menjadi pemain yang diandalkan oleh Indra Sjafri.

Setelah gacor di Timnas Indonesia U-19, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh kemudian direkrut oleh PSM Makassar.

Kemudian ia pindah ke Bhayangkara FC pada 2017.

Namun sayang karir Muchlis tak kunjung membaik dan justru kembali ke PSM Makassar dengan status pinjaman. Akan tetapi, Persib Bandung justru tertarik dan memboyongnya pada 2018-2020 silam. 

Terbaru, Muchlis Hadi fokus melanjutkan kariernya sebagai pelatih, dengan mengikuti kursus kepelatihan. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:24
28:50
03:48
07:26
08:03
08:59
Viral