- Kolase tvOnenews/PSSI
Meski Sudah Rilis Skuad Piala Asia, Shin Tae-yong Tetap Bawa 28 Pemain Timnas Indonesia ke Qatar
tvOnenews.com - PSSI telah mengumumkan 26 nama pemain timnas Indonesia yang didaftarkan ke Piala Asia 2023 Qatar.
Dari 28 pemain yang dibawa dari Indonesia, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mencoret nama Adam Alis dan Arkhan Fikri.
Namun Shin Tae-yong memastikan akan tetap membawa seluruh pemainnya ke Doha, Qatar pada Sabtu (6/1/2023). Hal ini karena regulasi Piala Asia yang bisa mengubah pemain sampai Hari-H pertandingan.
“Memang sudah dirilis 26 pemain, tetapi 28 pemain tetap akan dibawa ke Doha,” kata Shin Tae-yong dari akun resmi Timnas Indonesia dikutip Jumat (5/1/2024).
Dalam regulasi, AFC meminta tim peserta Piala Asia untuk menyodorkan 26 nama final untuk turnamen.
Namun nama tersebut masih bisa diubah sampai Hari H pertandingan tepatnya enam jam sebelum pertandingan dimulai.
Hal ini membuat Shin Tae-yong akan menentukan nama final dimana skuadnya masih bisa berubah. Namun Shin Tae-yong memastikan skuad final akan ditentukan setelah melawan Iran pada Selasa (9/1/2024) mendatang.
“Kepastiannya akan ditentukan 10 Januari 2024 setelah lawan Iran,” kata pelatih asal Korea Selatan itu.
“Jadi ya memang secara regulasi enam jam sebelum pertandingan dimulai bisa dipastikan dan bisa diganti juga pemain-pemainnya,” tegas Shin Tae-yong.
Nama Adam Alis dan Arkhan Fikri tidak masuk dalam 26 nama yang diumumkan oleh PSSI. Sebelumnya, Yance Sayuri dan Rachmat Irianto pun telah dicoret karena mengalami cedera sebelum berangkat ke Turki guna pemusatan latihan.
Timnas Indonesia akan bergabung pada Grup D Piala Asia dan dijadwalkan melawan Irak, Vietnam dan Jepang. (hfp)