- Iraq National Team
Irak Kalah 0-1 dari Korea Selatan dalam Laga Uji Coba Internasional Jelang Piala Asia 2023
tvOnenews.com - Irak kalah dari Korea Selatan dalam laga uji coba internasional jelang Piala Asia 2023.
Skor akhir 0-1 terjadi di Stadion Universitas New York, Abu Dhabi, Sabtu (6/1/2024).
Gol semata wayang Korea Selatan berasal dari Lee Jae-sung di menit 40.
Dalam laga ini pelatih Irak, Jesus Casas menurunkan Montader Madjed yang akhirnya mendapatkan debut setelah memiliki paspor Irak.
Sementara itu pelatih Korea Selatan, Jurgen Klinsmann menyimpan pemain intinya seperti Kim Min-jae, Hwang Hee-chan dan Son Heung-min yang baru bergabung dengan skuad.
Kedua tim sama-sama membutuhkan satu sama lain sebagai bagian dari persiapan Piala Asia 2023 Qatar yang akan kick off pada 12 Januari 2023 mendatang.
Irak berada di Grup D dan akan menghadapi Jepang, Vietnam dan Timnas Indonesia. Korea Selatan pun dianggap tepat mengingat kualitas Jepang dan Korea Selatan yang hampir setara.
Sementara Korea Selatan membutuhkan Irak mengingat dua tim asal Timur Tengah, Yordania dan Bahrain bergabung dengan Malaysia dan Korea Selatan di Grup E.
Pertandingan berjalan ketat sejak awal babak pertama ketika Irak mencoba bermain menyerang. Ali Jasim cs lebih banyak memanfaatkan umpan jauh untuk menyentuh lini pertahanan Korea Selatan.
Korea Selatan lebih bermain tenang dan tak termakan ketatnya intensitas pertandingan. Menit 13, Amir Al Ammari mendapatkan peluang pertamanya dari tendangan bebas meski masih bisa diantisipasi oleh Kim Seung-gyu.
Ketenangan yang dipertahankan oleh Korea Selatan pun berbuah gol dengan tendangan jauh keras dari Lee Jae-sung di menit 40.
Skor 1-0 pun bertahan sampai babak pertama selesai. Masuk babak kedua, Irak dan Korea Selatan sama-sama melakukan penyegaran dengan rotasi yang dilakukan kedua tim.
Alih-alih menembus lini pertahanan Korea Selatan, masuknya Kim Min-jae membuat Irak semakin sulit melakukan penyerangan.
Son Heung-min cs lebih banyak menunggu serangan balik dengan mengatur ritme permainan tetap lambat.
Menit 75, Korea Selatan mendapatkan peluang emas dari tendangan pojok Lee Kang-in meski sundulan Cho Gue-sung masih jauh dari gawang Irak.
Sepuluh menit berselang, terjadi ketegangan antara Lee Kang-in dengan Aymen Hussein yang membuat wasit memberikan kartu kuning pada kedua pemain.
Wasit memberikan waktu tambahan tiga menit untuk akhir babak kedua. Namun Irak gagal memanfaatkan waktu tersebut untuk menyamakan kedudukan. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 atas kemenangan Korea Selatan.
Korea Selatan berhasil menaklukan Irak dengan skor 1-0. Selanjutnya, Korea Selatan dan Irak akan fokus pada Piala Asia dengan tidak mengambil laga uji coba kedua.
Skuad Timnas Korea Selatan. Dok. KFA
Berikut Daftar Susunan Pemain Irak Vs Korea Selatan:
Irak: Jalal Hassan, Suad Natiq, Ali Adnan, Hussein Ali Haidar, Osama Rashid, Amir Al Ammari, Ibraheem Bayesh, Merchas Doski, Ali Jasim, Mohanad Ali, dan Montader Madjed
Cadangan: Ahmed Al Hajjaj, Danilo Al Saed, Bashar Rasan, Zidane Iqbal, Ali Al Hamadi, Rebin Solaka, Allan Mohedien, Youssef Amyn, Frans Putros, Akam Hashim, Aymen Hussein, Ahmed Basil, Ahmad Allee, Zaid Tahseen dan Fahad Talib.
Pelatih: Jesus Casas
Korea Selatan: Kim Seung-gyu, Kim Young-gwon, Lee Ki-je, Jung Seung-hyun, Seol Young-woo, Lee Jae-sung, Park Yong-woo, Hwang In-beom, Jeong Woo-yeong, Hong Hyun-seok, dan Oh Hyeon-gyu.
Cadangan: Song Bum-keun, Jo Hyeon-woo, Kim Min-jae, Hwang Hee-chan, Kim Ji-soo, Son Heung-min, Kim Tae-hwan, Lee Kang-in, Yang Hyun-jun, Moon Seon-min, Kim Jin-su, Park Jin-seop, Kim Jun-sung, dan Lee Soon-min.
Pelatih: Jurgen Klinsmann (hfp)