Jurnalis Malaysia Sebut Dua Bintang Muda Timnas Indonesia Ini Bakal Susul Saddil Ramdani Berkarier di Negeri Jiran
Bagas Kaffa memang telah memperkuat Barito Putera sejak 2018 ketika dia menjadi pemain muda di tim asal Kalimantan Selatan tersebut.
Sementara itu, Bagus Kahfi memiliki karier yang cukup berbeda dibandingkan saudara kembarnya itu. Diketahui dirinya sempat merasakan tampil di Eropa.
Bagus Kahfi pernah direkrut oleh kontestan Liga Belanda yakni FC Utrecht U21 pada 2021 silam meskipun di sana dia lebih banyak bergelut dengan cedera.
Setelah hengkang dari FC Utrecht pada 2022, Bagus Kahfi masih melanjutkan karier di Eropa dengan bermain di klub Liga Yunani yakni Asteras Tripoli.
Sayangnya, Bagus Kahfi kembali jarang mendapat menit bermain di Asteras Tripoli sehingga dirinya memutuskan untuk kembali ke tim profesional pertama yang ia perkuat, Barito Putera.
Kini keduanya berpotensi untuk kembali berkarier di luar negeri setelah salah satu klub Malaysia dikabarkan berminat untuk mendatangkan Bagas Kaffa dan Bagus Kahfi.