Duel timnas Jepang vs timnas Indonesia di Grup D Piala Asia 2023..
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / JFA / julio trisaputra tvOne

Legenda Jepang Cerca Performa Jepang saat Tekuk Indonesia: Banyak Cengar-cengir hingga Soroti Lemparan Pratama Arhan

Kamis, 25 Januari 2024 - 15:40 WIB

Sergio Echigo yang kini dikenal sebagai pandit sekaligus kritikus olahraga di Jepang, menuliskan opininya tentang performa Jepang saat mengalahkan Timnas Indonesia.

Mantan pemain Corinthians ini menyoroti dari pemain Jepang.

Menurutnya hanya ada dua pemain yang bermain serius dalam laga tersebut, yakni Wataru Endo dan Tomiyasu.

"Pemain lain harus memanfaatkan peluang yang diberikan sebaik-baiknya, namun mereka tidak boleh hanya tertawa karena melakukan kesalahan. Dalam waktu dua tahun, Anda akan duduk di bangku cadangan mendengarkan peluit kickoff Piala Dunia di Amerika Utara dan Tengah. Mungkin di depan TV di rumah," ungkapnya melalui kolom tulisannya dilansir di Nikkon Sports.

Sergio Echigo merasa geram atas tingkah laku para pemain Jepang di atas lapangan karena dinilai banyak tertawa.

"Tidak ada rasa krisis atau keputusasaan. Memang benar laga melawan Indonesia tidak terlalu berarti untuk melaju ke turnamen. Ini mirip dengan apa yang disebut pertandingan pencernaan. Menang bukan berarti Anda akan menjadi yang pertama, dan selisih gol tidak menjadi masalah," ungkapnya.

"Namun pertandingan ini sangat penting bagi sub-tim, jadi apa artinya bersenang-senang mengoper bola dan menunjukkan senyuman? Jika Anda mengira peluang akan datang berulang kali, Anda salah." terangnya.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:48
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
Viral