- PSSI
Dibabat Habis Irak dan Australia, Ternyata Shin Tae-yong Hampir Buat Lawan-lawan Timnas Indonesia Cemas, Seandainya...
tvOnenews.com - Timnas Indonesia harus pulang lebih cepat dari ajang Piala Asia 2023 Qatar setelah resmi tersingkir di babak 16 lantaran menelan kekalahan dari Australia 4 gol tanpa balas.
Melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dengan status sebagai tim peringkat ketiga terbaik, Timnas Indonesia harus menghadapi salah satu kandidat juara, Australia.
Berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad Doha, Qatar pada (28/1/2024) malam, Timnas Indonesia harus menelan pil pahit saat pasukan The Socceroos membantai habis skuad garuda.
Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Sumber : PSSI
Kekalahan telak itu, membuat anak asuh Shin Tae-yong harus angkat kaki lebih cepat dari Piala Asia 2023.
Meski langkah Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 harus terhenti, di bawah pelatih Shin Tae-yong skuad garuda menunjukan perubahan signifikan dari sisi permainan.
Pasalnya pada gelaran Piala Asia 2023 ini, Skuad GAruda menghadapi 3 negara yang pernah merengkuh gelar juara Piala Asia yakni Irak, Jepang dan Australia.