Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong..
Sumber :
  • PSSI

Shin Tae-yong Diam-diam Belajar Bahasa Indonesia? Sang Penerjemah Bongkar Semua ala Komunikasi STY

Minggu, 4 Februari 2024 - 12:55 WIB

tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang membawa prestasi bagi tim Garuda melaju ke babak 16 besar pertama kalinya, meski sebelumnya ada pihak yang meragukan timnas melangkah jauh.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong tersingkir di babak 16 besar 0-4 setelah disikat Australia di Stadion Jassim Bin Hamid, Minggu (28/1/2023) malam WIB.

Tim Garuda tampil dengan rasa optimis untuk melangkah lebih jauh di Piala Asia 2023, setelah lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat ketiga terbaik, memupuskan harapan Oman.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (tvOnenews/Julio Trisaputra)

Timnas Indonesia melakoni 4 laga di sepanjang gelaran Piala Asia 2023 dengan hasil, Indonesia - Irak (1-3), Indonesia - Vietnam (1-0), dan lawan terakhir adalah Jepang dengan skor 1-3. 

Kemudian di babak 16 besar harus bertemu dengan perwakilan grup B yakni Australia dan terhenti langkahnya usai kalah 4-0.

Shin Tae-yong belajar bahasa Indonesia

Shin Tae-yong diketahui masih menggunakan penerjemah untuk memberikan arahan kepada para pemain Timnas Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral