- PSSI
Tak Lagi Bantu Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, PSSI Beri Tugas Baru untuk Nova Arianto
tvOnenews.com - PSSI mengkonfirmasi perubahan tugas pada Nova Arianto yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengumumkan perubahan tugas dari legenda Persib ini dengan mengganti tugasnya dari asisten pelatih Timnas Indonesia menjadi pelatih Timnas Indonesia U-17.
"Coach Shin Tae-yong sudah fokus di Timnas senior dan Timnas U-23, coach Indra Sjafri di U-20 dan U-17 dibantu oleh coach Nova Arianto," kata Erick Thohir pada program Indonesia Terkini tvOne, Selasa (13/2/2024).
Dengan perubahan itu, maka Erick Thohir akan mencari sosok untuk Timnas Indonesia U-15 ke bawah.
Erick Thohir mengakui fokus Timnas Indonesia saat ini pun mencari Direktur Teknik untuk mensinkronisasikan program kerja dan tugas dari para pelatih Timnas Indonesia ini.
Perubahan ini dilakukan oleh PSSI mengingat ada penyesuaian karakter yang dimiliki oleh setiap pelatih.
"Masing-masing punya target, tapi sinkronisasi ptogram dan cara bermain harus sama, ini tentu perlu Direktur Teknik," kata Erick Thohir.
Saat ini Timnas Indonesia memiliki beberapa target yang harus dimiliki oleh berbagai tim beda usia ini.
Untuk Timnas Indonesia U-17, PSSI tengah mempersiapkan tim untuk menatap beberapa turnamen di tingkat Asia.
"Target-target yang kita jalankan bersaama, termasuk Shin Tae-yong dan Indra Sjafri yang saya targetkan bisa ke Kualifikasi Piala Dunia U-20 dan Timnas U-17 yang sudah diambil oleh coach Nova, ini sesuatu yang lumrah," kata Erick Thohir. (hfp)