Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • X KMSK Deinze

Walaupun Masih Sulit Tembus ke Tim Utama, Marselino Ferdinan Tetap Diperlalukan seperti Pemain Bintang oleh Suporter KMSK Deinze, Buktinya...

Selasa, 20 Februari 2024 - 11:56 WIB

tvOnenews.com - Bintang muda Timnas Indonesia Marselino Ferdinan kembali mendapat kesempatan bermain bagi klubnya KMSK Deinze.

Kesempatan itu dia terima saat KMSK Deinze bertanding menghadapi K Beerschot VA dalam lanjutan pekan ke-22 Divisi Dua Liga Belgia, Minggu (18/2/2024).

Marselino Ferdinan yang tampil sebagai pemain pengganti sukses mengantarkan KMSK Deinze menang atas K Beerschot VA dengan skor 4-2.

Kemenangan itu membuat KMSK Deinze menyamai perolehan poin K Beerschot VA yang duduk di puncak klasemen Divisi Dua Liga Belgia.

Penampilan ini menjadi yang kedua kalinya bagi Marselino Ferdinan di Liga Belgia musim ini setelah sebelumnya juga masuk sebagai pemain pengganti saat KMSK Deinze menang atas Club NXT.

Kepercayaan dari pelatih Hans Somers didapatkan Marselino Ferdinan seusai dirinya tampil apik bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Ketika itu, Marselino Ferdinan menyumbangkan satu gol serta membawa Timnas Indonesia lolos dari fase grup Piala Asia untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
17:04
13:56
08:11
06:03
03:08
Viral