- Kolase tvOnenews/Suwon FC/Seoul FC
Pelatih Suwon FC Akui Ternyata Pratama Arhan Masih Harus Adaptasi Main di K-League 1 Korea, Antisipasi Kehadiran Jesse Lingard di Musim Ini
"Ada banyak keuntungan yang kami dapatkan dengan merekrutnya, tapi dia masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan ketangguhan dan fisik yang berbeda di K-League," kata Kim Eun-joong.
Suwon FC sendiri melakukan pemusatan latihan pramusim di Jakarta, Indonesia. Namun karena Pratama Arhan masuk dalam skuad Piala Asia, mantan pemain Tokyo Verdy ini pun terlambat bergabung dengan tim.
Jadwal padat di Piala Asia pun membuat Pratama Arhan sempat dilarikan ke rumah sakit sehingga dia kembali absen dalam laga uji coba Suwon FC bersama tim-tim Liga Indonesia.
"Saya yakin jika waktu adaptasinya cepat maka dia akan segera berpartisipasi dengan tim," kata Kim Eun-joong.
Sementara itu, Kim Eun-joong terkejut dengan perekrutan pemain yang dilakukan oleh Seoul FC. Kedua tim sama-sama berjuang di play off degradasi pada musim lalu.
"Perekrutan Seoul FC tahun ini bagus, ada pemain luar biasa seperti Jesse Lingard, saya pikir itu akan menjadi daya tarik yang luar biasa pada musim ini," kata Kim Eun-joong. (hfp)