Seleksi gelombang ketiga Timnas Indonesia U-23 di Lapangan A Senayan, Selasa (27/2/2024)..
Sumber :
  • tvOnenews/Ilham Giovani

Seleksi Gelombang Ketiga Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto Sebut Komunikasi Masih Jadi Masalah

Selasa, 27 Februari 2024 - 19:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Seleksi Timnas Indonesia U-16 telah memasuki gelombang ketiga. Dalam kesempatan ini, pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto memimpin langsung jalannya internal game yang diadakan di Lapangan A Senayan, Jakarta Pusat, Selesa (27/2/2024).

Seleksi Timnas Indonesia U-16 gelombang ketiga sudah dimulai sejak 26-28 Februari 2024 yang diikuti 34 pemain. Jumlah ini lebih banyak bila dibandingkan dengan seleksi gelombang pertama dan kedua yang hanya diikuti 32 pemain saja.

Pelatih Nova Arianto membeberkan kendala yang dialami anak asuhnya sepanjang internal game tersebut, salah satunya terkait masalah komunikasi. Pria berkepala pelontos tersebut terpantau memang sering kali meneriakan para pemain saat sesi internal game tersebut berlangsung.

“Disaat saya diberi tanggung jawab di U-16 yang saya ambil pertama adalah apasih sebenarnya yang terjadi kekurangan di Timnas Senior dan masalah salah satunya adalah komunikasi," kata Nova usai latihan.

"Karena coach Shin Tae-yong selalu bicara pemain-pemain Indonesia lemah dalam melakukan komunikasi dengan teman-temannya, jadi saya coba perbaiki dari level di bawah dia, level U-16,” kata Nova.

Uniknya, Nova Arianto terlihat sempat menghukum salah satu pemain untuk melakukan push up diduga karena pemain tersebut belum hafal dengan nama rekan satu timnya saat berlangsungnya internal game tersebut.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral