Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • Instagram - KMSK Deinze

Bukan Kaleng-kaleng, Ternyata Ini Sosok yang Buat Marselino Ferdinan Sulit Tembus Skuat Utama KMSK Deinze

Kamis, 7 Maret 2024 - 09:27 WIB

Selain belum mendapat kepercayaan, faktor pesaing di posisi yang biasa dimainkan Marselino Ferdinan juga jadi penyebab mengapa bintang kelahiran Jakarta itu belum dapatkan banyak menit bermain.

Selama memperkuat Timnas Indonesia, diketahui bahwa Marselino Ferdinan kerap dipasang sebagai winger kiri.

Posisi itu juga yang sering dimainkan Hans Somers, pelatih KMSK Deinze ketika Marselino turun.

Akan tetapi, persaingan di sektor sayap kiri KMSK Deinze bisa dibilang sangat berat lantaran Hans Somers lebih sering memasang Jellert Van Landschoot sebagai pilihan utama.

Jika melihat dari statistik penampilan dan rekam jejak kariernya, Jellert Van Landschoot memang sedikit lebih unggul ketimbang Marselino Ferdinan.

Dari laman Transfermarkt, diketahui bahwa Jellert Van Landschoot sudah tampil 25 pertandingan dan mencetak 7 gol serta dua assist buat KMSK Deinze musim ini.

Jellert Van Landschoot bahkan jadi pencetak gol terbanyak kedua buat KMSK Deinze setelah Lennart Mertens.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:01
03:04
03:25
10:32
03:33
02:48
Viral