Jens Raven.
Sumber :
  • Instagram - Jens Raven

Profil Jens Raven, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Punya Statistik Cetak Gol Mengerikan

Senin, 11 Maret 2024 - 13:34 WIB

tvOnenews.comJens Raven menjadi sorotan setelah pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengunggah foto bersama dirinya dan Rafael Struick dalam Instagram pribadi STY.

Foto tersebut diunggah STY usai dirinya menonton langsung pertandingan antara Dordrecht U-21 vs Ado Den Haag U-21 di Stadion Krommedijk Sportpark, Sabtu (9/3/2024).

“Rafael (pemain) 21 tahun sebelum pertandingan," ujar STY dalam unggahan foto di Instagram pribadinya.

Dalam foto tersebut juga terdapat Rafael Struick yang saat itu berhasil ciptakan satu gol untuk Ado Den Hag U-21 saat menahan imbang 2-2 atas tuan rumah Dordrecht U-21.

“Bertemu dengan ayah Rafael dan pemain muda Indonesia (Jens Raven),” tambahnya.

Jens Raven yang saat ini memperkuat Dordrecht U-21, diyakini menjadi salah satu pemain incaran STY dalam daftar pemain yang akan dinaturalisasi demi mengisi lini depan Timnas Indonesia.

Pemain yang baru berusia 18 itu memiliki darah keturunan Indonesia yang berasal dari neneknya yang lahir di Yogyakarta.

Jens Raven yang masuk radar naturalisasi STY tersebut memiliki statistik yang sangat gemilang di Second Division A atau kompetisi level muda Liga Belanda.


Shin Tae-yong, Rafael Struick, dan Jens Ravens. Foto: Instagram - braven47.

Dikutip dari Transfermarkt, statistik dirinya di musim ini bersama Dordrecht U-21 berhasil catatkan empat gol dalam sembilan penampilannya.

Perlu digaris bawahi, statistik tersebut belum termasuk dengan dua pertandingannya melawan Roda JC dan Ado Den Haag.

Nampaknya, Jens Raven bisa menjadi jawaban STY untuk menutupi lini depan Timnas Indonesia karena para pemain lokal seperti Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka dirasa belum cukup memenuhi harapan pelatih asal Korea Selatan tersebut. (igp/fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
09:33
02:39
08:39
02:07
03:08
Viral