Timnas Indonesia U-20 vs China.
Sumber :
  • PSSI

Jadwal Padat Timnas Indonesia U-20 Buat Indra Sjafri Butuh 46 Pemain

Selasa, 26 Maret 2024 - 10:33 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia U-20 kembali gagal torehkan kemenangan usai ditahan imbang 1-1 China U-20 dalam laga uji coba di Stadion Madya, Komplek Gelora Bung Karno, Senin (25/3/2024).

Dalam dua laga uji coba melawan China U-20, Welber Jardim cs selalu tertinggal terlebih dahulu dan baru bisa menyamakan kedudukan di menit akhir pertandingan.

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku belum tampil dengan hasil maksimal di dua laga uji coba terakhir. Namun dia mulai menemukan pemain-pemain yang diinginkannya untuk kedalaman skuad Garuda Muda.

Indra Sjafri membeberkan terkait padatnya jadwal Timnas Indonesia U-20 demi mencari 46 pemain terbaik untuk kemudian bisa dibawa menjadi skuad terbaik Garuda Muda di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

"Kita sampaikan kami ingin mencari 44 pemain dulu atau 46 pemain dulu, empat per posisi," ujar Indra Sjafri dalam konferensi pers di Stadion Madya, Senin (25/3/2024).

"Kami ingin cari empat pemain dulu per posisi, setelah itu baru kami ada TC dan latihan selanjutnya," tambahnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:45
04:19
01:56
08:11
14:00
01:21
Viral