- PSSI
Thom Haye Beri Respons Berkelas setelah Disebut 11-12 dengan Pemain Lokal Indonesia oleh M Tahir
“Coba aja PSSI bikin, uji coba antara lokal kontra naturalisasi. Saya yakin menang karena [kebanggaan] lambang [Garuda] di dada.”
Tahir merupakan seorang gelandang bertahan. Pemain naturalisasi yang berposisi serupa dengannya adalah Thom Haye, gelandang SC Heerenveen yang bermain di kasta tertinggi sepak bola Belanda, Eredivisie.
Thom Haye Beri Respons Berkelas
Beberapa hari setelah pernyataan Tahir di sosial media, Thom Haye bertanding untuk SC Heerenveen dengan menghadapi FC Twente dalam lanjutan Eredivisie, Kamis (4/4) dini hari WIB.
Sang gelandang berusia 29 tahun bermain sebagai starter dan sukses menyumbangkan sebuah gol dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 3-3 tersebut.
Haye menyelesaikan tugasnya sebagai algojo penalti pada menit ke-57, yang menyelamatkan Heerenveen dari kekalahan kontra Twente.
Gol Haye tersebut seakan menjawab kualitasnya yang sudah kelas Eropa, berbeda jauh dengan yang dikatakan oleh Tahir tentang pemain naturalisasi.