- Kita Garuda
Waspada Timnas Indonesia! 3 Bintang UEA U-23 Ini Bisa Jadi Ancaman Serius di Laga Uji Coba Nanti
tvOnenews.com - Bakal jadi lawan Timnas Indonesia U-23, para penggawa Garuda Muda harus waspadai tiga bintang Uni Emirat Arab berikut agar tidak alami kekalahan.
Bertanding di Rashid Stadium, Dubai, skuat Timnas Indonesia melakoni uji coba kedua mereka dalam pemusatan latihan jelang tampil di Piala Asia U-23.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 juga melakoni laga uji coba menghadapi Arab Saudi di Stadion The Sevens, Dubai, pada Jumat (5/4/2024) lalu.
Pada pertandingan yang juga digelar secara tertutup tersebut, Timnas Indonesia U-23 harus mengakui kekuatan Arab Saudi dan kalah dengan skor 1-3.
Di pertandingan uji coba kemarin, pelatih Shin Tae-yong menurunkan hampir semua pemain Timnas Indonesia U-23 untuk melihat kondisi para pemain.
Sementara saat hadapi UEA nanti, Shin Tae-yong memastikan akan menurunkan para pemain intinya.
Meski bakal tampil dengan kekuatan penuh, namun Timnas Indonesia U-23 tetap harus mewaspadai kekuatan Uni Emirat Arab.
Pasalnya, skuat asuhan Marcelo Broli tersebut memiliki sejumlah pemain berkualitas yang bisa jadi ancaman tim Garuda Muda.
Lantas siapa sajakah pemain Uni Emirat Arab yang bakal jadi ancaman tersebut? Untuk mengetahuinya berikut tvOnenews.com mengulas:
Sultan Adil
Nama pertama adalah Sultan Adil. Pemain berusia 19 tahun ini bisa dibilang sebagai monster gol masa depan Uni Emirat Arab.
Walau belum genap 20 tahun, namun Sultan Adil sudah jadi langganan timnas senior dengan torehan 11 caps dan mencetak 5 gol.
Sementara di level klub, Sultan Adil sudah bermain dalam 17 pertandigan buat Ittihad Kalba di ajang UAE Pro League atau kasta teratas Liga UEA.
Hareb Abdalla
Berikutnya adalah Hareb Abdalla. Gelandang serba bisa berusia 21 tahun ini juga bisa jadi ancaman serius buat pertahanan Timnas Indonesia U-23.
Berposisi asli sebagai sayap kanan, Hareb Abdalla tercatat bisa juga dimainkan sebagai bek kiri hingga sayap kiri.
Untuk urusan statistik, Hareb Abdalla punya catatan apik dengan torehan 23 caps di timnas senior dan mencetak dua gol.
Sedangkan di level klub, Hareb Abdalla sudah bermain dalam 21 pertandingan buat klub kasta teratas Uni Emirate Arab, Shabab Al-Ahli di semua ajang musim ini.
Catatan prestasi Hareb Abdalla pun lumayan mentereng, yakni menjuarai UAE Pro League serta UAE Super Cup.
Abdulla Hamad
Terakhir adalah Abdulla Hamad. Meski bukan tipikal pemain menyerang, namun gelandang 22 tahun ini kerap kali lepaskan umpan berbahaya yang bisa menyulitkan pertahanan lawan.
Di musim ini, Abdulla Hamad tercatat sudah torehkan 13 laga buat klub kasta teratas Liga Uni Emirat Arab, Al-Wahda di semua ajang.
Sementara di level timnas, Abdulla Hamad tampil sebanyak 14 pertandingan buat skuat senior UEA dengan torehan satu assists. (sub)