Timnas Indonesia U-23.
Sumber :
  • PSSI

Tanpa Bagas Kaffa dan Justin Hubner, Ini Prediksi Formasi Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

Kamis, 11 April 2024 - 09:26 WIB

tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mencoret enam pemain untuk menghadapi Piala Asia U-23 2024 pada 15 April - 5 Mei 2024.

Enam pemain yang terlempar dari Timnas Indonesia U-23, yaitu Erlangga Setyo, Haykal Alhafiz, Bagas Kaffa, Rifky Dwi, Alfeandra Dewangga, dan Nathan Tjoe-A-On.

Alfeandra Dewangga dicoret dari Timnas Indonesia U-23 karena alasan cedera, sementara Nathan Tjoe-A-On tidak mendapatkan izin dari klubnya, SC Heerenveen.

Sementara Justin Hubner masih tetap dibawa ke skuad Garuda Muda, tetapi kemungkinan baru bisa bergabung setelah 15 April atau laga pertama kontra Qatar.

Shin Tae-yong pun sudah memanggil bek Persib Bandung, Kakang Rudianto sebagai pengganti pemain yang tidak bisa tampil di Piala Asia U-23 nanti.

Lantas, bagaimana formasi Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 nanti? Berikut prediksinya.

Penjaga gawang

Posisi penjaga gawang Timnas Indonesia U-23 tampaknya akan masih dimiliki oleh pemain Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi.

Selain kemampuannya memang jempolan, pengalaman Ernando bermain di laga internasional termasuk cukup banyak.

Dia merupakan penjaga gawang nomor satu Timnas Indonesia senior saat ini yang berhasil menggeser posisi Nadeo Argawinata.

Kemampuannya dalam menahan tendangan-tendangan jarak jauh pemain lawan sangat dibutuhkan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 nanti.

Bek

Dengan formasi tiga bek, lini pertahanan Garuda Muda akan diisi Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, dan Komang Teguh Trisnanda.

Rizky Ridho akan menjadi pemimpin di lini pertahanan Timnas Indonesia U-23 karena memiliki pengalaman lebih banyak dibandingkan rekan-rekannya.

Selain itu, ketiga bek ini juga menjadi bagian pentin dari Timnas Indonesia U-23 saat mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 pada September 2023.

Sementara untuk posisi bek sayap, akan menjadi milik Pratama Arhan di sisi kiri dan Ilham Rio Fahmi di pos kanan.

Gelandang

Duet Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan masih menjadi andalan Shin Tae-yong di lini tengah Timnas Indonesia U-23.

Kedua pemain tersebut merupakan pemain inti Timnas Indonesia senior di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lalu saat mengalahkan Vietnam.

Pengalaman keduanya di level senior pun diharapkan bisa membantu rekan-rekannya saat menghadapi tekanan

Penyerang

Trio lini depan Timnas Indonesia U-23 tampaknya akan dimiliki Witan Sulaeman, Hokky Caraka, dan Rafael Struick.

Hokky Caraka akan bertugas sebagai target man, sedangkan Witan Sulaeman dan Rafael Struick menyisir dari sayap.

Witan Sulaeman dan Rafael Struick pun akan turun membantu pertahanan jika Timnas Indonesia U-23 diserang.

(fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral