Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong tak menyangka akan lawan Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Sempat Mengira akan Lawan Australia atau Yordania, Pelatih Korea Selatan Kaget Timnya Bakal Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final

Kamis, 25 April 2024 - 10:37 WIB

tvOnenews.com - Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong mengaku terkejut karena tim yang akan mereka hadapi di perempat final Piala Asia U23 ialah Timnas Indonesia.

Padahal, Hwang Sun-hong sebelumnya telah memprediksi jika lawan Korea Selatan di perempat final ialah Australia atau Yordania, bukan Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia diluar dugaan berhasil lolos dari babak penyisihan grup Piala Asia U23 meskipun tergabung bersama tim-tim unggulan.

Selain Timnas Indonesia, tiga kontestan lainnya yang tergabung di grup A Piala Asia U23 di antaranya ialah Qatar sebagai tuan rumah, Australia, dan Yordania.

Pasukan Shin Tae-yong sempat kehilangan asa pada laga pertama grup A Piala Asia U23 usai dikalahkan Qatar hingga dua pemain Garuda Muda menerima kartu merah.

Pelatih Shin Tae-yong bahkan berbicara kepada awak media bahwa para pemainnya mengalami penurunan mentalitas bertanding usai kalah dari Qatar.

Namun, Timnas Indonesia U23 pada akhirnya bisa mematahkan ekspektasi dari banyak orang setelah berturut-turut mengalahkan tim unggulan Australia dan Yordania.

Di dua laga itu, Timnas Indonesia U23 menang meyakinkan atas Australia dengan skor 1-0 dan Yordania berhasil dilibas berkat keunggulan telak 4-1.

Hasil itu mengantarkan Timnas Indonesia melaju ke perempat final sebagai runner-up mendampingi tuan rumah Qatar yang lolos dengan status juara grup A Piala Asia U23.

Tidak hanya itu, lolosnya Timnas Indonesia ke perempat final Piala Asia U23 menjadi yang pertama bagi mereka di keikutsertaan perdananya.

Melihat performa menakjubkan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia di Piala Asia U23 menuai sorotan dari pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong. 

Pelatih Hwang Sun-hong tak menyangka jika lawan Korea Selatan di perempat final ialah Timnas Indonesia, bukan Australia atau Yordania yang sebelumnya lebih diunggulkan.

Padahal, Australia datang dengan pengalaman juara Piala Asia senior 2015, sedangkan Yordania merupakan runner-up Piala Asia senior 2023 lalu.

“Saya sangat terkejut saat menyaksikan pertandingan Indonesia. Pelatih Shin Tae-yong menciptakan kualitas tim yang sangat bagus,” kata Hwang dari Soha.

Hwang Sun-hong menambahkan jika Timnas Indonesia U23 saat ini menjelma jadi lawan yang tangguh di Asia dan bukan tidak mungkin bisa menang dari Korea Selatan.

Timnas Indonesia U23 tantang Korea Selatan di perempat final (Source: PSSI)

“Menurut saya, Indonesia U23 adalah tim yang kuat, mereka menunjukkan performa yang bagus. Saya pikir mereka bisa menang jika mereka bermain dengan antusias dan waspada,” jelasnya.

Meski demikian, pelatih Hwang Sun-hong tetap yakin jika Korea Selatan bisa menang atas Timnas Indonesia U23 sekaligus menjaga asa lolos Olimpiade Paris 2024.

“Indonesia U23 bukanlah lawan yang mudah, namun saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu Korea U23 memenangkan tiket ke Olimpiade, sehingga tujuan kami tercapai,” tutupnya.

Laga antara Timnas Indonesia U23 melawan Korea Selatan akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Doha, Qatar pada Jumat dini hari (26/4/2024). (han)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral