- PSSI
Padahal Pertandingan Lawan Irak U23 Belum Dimulai, tapi sudah Ada 2 Kabar Buruk yang Menghampiri Indonesia U23 di Perebutan Juara 3
Sepanjang Piala Asia U23 ini ia pernah menjadi wasit VAR saat Indonesia menjalani pertandingan penuh kontroversi saat melawan tim tuan rumah Qatar U23 di laga pembuka dan Uzbekistan U23 di semifinal.
keputusannya yang paling mencolok ketika possible penalti Witan Sulaeman yang dilanggar pemain Uzbekistan U23.
Alih-alih mendapatkan penalti, wasit Shen Yin Hao yang semula ingin memberikan tendangan bebas pun akhirnya batal terlaksana setelah meninjau kembali melalui VAR yang angle kameranya terbatas.
Sivakorn PU-Udom juga berperan besar atas kartu merah yang dikeluarkan oleh wasit Shen Yin Hao kepada kapten Rizky Ridho.
Terlepas dari dua kabar buruk itu, skuad Garuda Muda kembali bisa diperkuat Rafael Struick di lini depan setelah sebelumnya absen di semifinal karena hukuman akumulasi kartu.
Apabila timnas Indonesia U23 berhasil menang di laga ini, maka skuad Garuda Muda berhak langsung lolos ke Olimpiade Paris 2024.