Suporter Vietnam sindir timnas Indonesia kembali datangkan pemain naturalisasi, Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk..
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / PSSI / instagram @c.verdonk

Suporter Vietnam Sindir Timnas Indonesia Kembali Datangkan Pemain Naturalisasi, Katanya Anak Asuh Shin Tae-yong ...

Minggu, 5 Mei 2024 - 12:21 WIB

"Hari ini Maarten Paes sudah resmi jadi WNI, sementara Verdonk dan Jens Raven juga dalam proses naturalisasi," ujar Erick dikutip dari akun Instagram resmi Erick Thohir, Selasa (30/4/2024). 


Calvin Verdonk (tengah) sedang menjalani proses naturalisasi. (Instagram/fardybachdim)

Calvin Verdonk merupakan pemain keturunan Belanda yang kini bermain NEC Nijmegen di Eredivisie. Bek berusia 27 tahun ini memiliki darah Indonesia dari sang ayah yang lahir di Aceh.

Pemain yang serba bisa untuk mengisi jantung pertahanan Garuda ini dapat diandalkan Shin Tae-yong, lantaran pengalamannya bermain di Eredivisie.

Selain Calvin Verdonk, Shin Tae-yong juga menemui pemain keturunan lainnya saat lawatannya ke Eropa, Jens Raven.

Pelatih asal Korea Selatan itu pun membagikan pertemuannya dengan Jens Raven dan didampingi oleh Rafael Struick.

Jens Raven baru saja pindah ke Dordrecht U-21, dan berhasrat untuk membela Timnas Indonesia di usia 18 tahun.

Pemain keturunan Belanda ini dinilai cocok karena bisa ditempatkan di berbagai posisi, selain gelandag sentral, Jens Raven juga bisa ditempatkan sebagai gelandang serang.

Sejauh ini Raven telah berhasil melesatkan 6 gol dari 16 pertandingan bersama Dordrecht U-21.

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:25
02:23
05:10
02:44
00:51
01:19
Viral