- Pssi/shintaeyong7777
Media Korea Selatan Masih Belum Bisa Move On, Kekalahan Negaranya dari Timnas Indonesia U-23 Diberitakan Sebagai Kekalahan yang Paling Memalukan, Iri Garuda Punya Shin Tae-yong
Bahkan, bisa dikatakan Timnas Indonesia telah menampilkan performa yang menjanjikan selama Piala Asia U-23 tahun ini.
Meski sebagai tim debutan, Timnas Indonesia U-23 berhasil tampil dengan penuh kejutan.
Selain mengalahkan Korea Selatan, Timnas Indonesia sebelumnya juga mengalahkan tim-tim kuat seperti Australia dan Yordania.
Timnas Indonesia sebelumnya mengalami kekalahan atas Qatar dan kekalahan itu seperti tak dianggap, karena Qatar menang atas bantuan dari wasit yang dinilai tak adil dalam memimpin pertandingan.
Indonesia berhasil lolos ke babak semifinal melawan Uzbekistan. Namun, langkah Garuda Muda terhenti setelah kalah 0-2 dari Uzbekistan di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024).
Kesempatan Indonesia untuk maju ke Olimpiade Paris 2024 via Piala Asia U-23 2024 juga harus sirna setelah mengalami kekalahan dari Irak U-23 dalam perebutan posisi ketiga.
Timnas Indonesia masih memiliki satu kesempatan lagi untuk mengamankan tiket Olimpiade Paris 2024 melalui laga play off melawan Guinea.