Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

PSSI Harus Gerak Cepat Menaturalisasi jika Tak Mau Pemain Liga Inggris Ini Dipanggil ke Timnas Belanda

Selasa, 7 Mei 2024 - 21:20 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia bisa kehilangan salah satu talenta terbaiknya yang bermain di Liga Inggris jika PSSI tidak gerak cepat untuk menaturalisasi pemain ini.

PSSI terus mencari pemain-pemain keturunan yang bermain di benua Eropa agar bisa meningkatkan kualitas Timnas Indonesia.

Terakhir, PSSI sedang berupaya untuk menaturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven usai Maarten Paes resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Salah satu sosok yang harus cepat dinaturalisasi agar Timnas Indonesia semakin kuat adalah gelandang Crystal Palace, Jairo Riedewald.

Pemain yang memiliki darah Indonesia dari sang ibu ini mulai mendapatkan tempat di Crystal Palace setelah sempat kesulitan pada awal musim.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, Jairo Riedewald bermain dalam lima pertandingan terakhir Crystal Palace di Liga Inggris.

Dia tercatat diturunkan sebagai pemain pengganti saat Crystal Palace menghadapi Liverpool, West Ham United, Newcastle United, dan Manchester United.

Satu-satunya laga Jairo Riedewald absen adalah saat Crystal Palace bermain imbang melawan Fulham di Liga Inggris.


Jairo Riedawlad. Foto: Crystal Palace. 

Dengan membaiknya penampilan Jairo Riedewald, bukan tidak mungkin pelatih Timnas Belanda Ronald Koeman akan memanggilnya.

Apalagi, Timnas Belanda akan mengikuti Euro 2024 sehingga bukan tidak mungkin Jairo Riedewald akan mendapat panggilan.

Selain itu, Jairo Riedewald juga pernah membela Timnas Belanda senior sebanyak tiga pertandingan dalam laga kualifikasi Euro 2016.

Hal yang harus diperhatikan lagi adalah jika Jairo Riedewald bermain satu pertandingan lagi bersama Belanda, maka sudah tidak bisa lagi membela Indonesia.

Pasalnya dalam aturan terbaru FIFA soal perpindahan asosiasi, seorang pemain tidak boleh bermain lebih dari tiga laga kompetitif di level senior sebelum berusia 21 tahun.

Bukan hanya itu, seorang pemain juga tidak bisa pindah asosiasi jika pernah tampil di kompetisi resmi senior seperti Piala Dunia, Euro, atau Piala Asia.

Sementara jika hanya bermain di babak kualifikasi, maka pemain tersebut masih boleh diizinkan.

Dengan demikian, maka PSSI harus segera mengurus proses Jairo Riedewald agar tidak kecolongan dari Timnas Belanda. (fan)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:17
01:11
01:13
41:46
01:00
01:15
Viral