- Muhammad Bagas / tim tvOnenews.com
Suara Hati Timnas Malaysia dan Vietnam, Pelan-pelan Mulai Legowo Mengakui Timnas Indonesia Punya Peluang Besar Tampil di Piala Dunia: Mereka itu ...
Di sisi lain, negeri Jiran Malaysia justru mengalami prestasi yang drop. Hal itu diungkap oleh Ong Kim Swee.
Mantan pelatih timnas Malaysia, Ong Kim Swee mengaku iri karena Harimau Malaya sendiri lebih banyak melakukan naturalisasi pemain yang sekedar main di Liga Lokal.
"Kalau kita bandingkan sekarang timnas Indonesia dan Malaysia, pemain keturunan mereka lebih banyak bermain di luar negeri, bersama klub-klub yang lebih baik di negara mereka, meskipun bermain di divisi kedua Eropa, itu tetaplah kompetisi yang cukup kompetitif," ujar Ong Kim Swee dikutip Harimau Malaya.
Saddil Ramdani dan Ong Kim Swee.
Menurutnya pemain-pemain diaspora yang direkrut oleh timnas Indonesia memiliki kualitas yang sangat baik.
"Sebaliknya tim Malaysia, kita hanya mendapatkan pemain-pemain keturunan yang bermain di negara kita. Jadi andai saja itu membantu, bagi saya harus dipikirkan lagi. Mengambil pemain-pemain keturunan itu tidak salah, tetapi kita ingin pemain-pemain ini berkompetisi di luar negeri, bermain di klub-klub bermutu, di liga-liga yang terhitung kompetitif," ucap Ong Kim Swee,
Pelatih Sabah FC ini mengatakan bahwa jika Anda berpikir untuk memiliki ketakutan bertemu dengan pemain naturalisasi.
"Menurut saya selama periode ini Anda harus bisa mengembangkan diri sedini mungkin, dengan begitu Anda akan mengalami kemajuan," tuturnya.
Selain Malaysia, ada timnas Vietnam yang sedang mengalami permasalahan di tim dan prestasi yang anjlok sejak ditinggal oleh Park Hang-seo.