- PSSI
Beda dari Rafael Struick Cs, Ini Alasan FIFA Harus Sahkan Perpindahan Federasi Calvin Verdonk Demi Bela Timnas Indonesia
tvOnenews.com - Calvin Verdonk telah sah untuk membela Timnas Indonesia setelah proses naturalisasinya mendapatkan paspor Indonesia selesai.
Setelah mendapatkan paspor Indonesia, ternyata Calvin Verdonk harus memindahkan federasinya di bawah Federasi Sepak Bola Belanda ke PSSI melalui FIFA.
Proses perpindahan pun telah selesai dan Calvin Verdonk sah untuk diturunkan oleh Shin Tae-yong dalam laga Timnas Indonesia melawan Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, 11 Juni 2024 mendatang.
Perpindahan pemain antar federasi ini ternyata tak dilakukan oleh seluruh pemain naturalisasi.
Tercatat ada beberapa pemain yang bisa langsung membela Timnas Indonesia tanpa perlu memindahkan federasinya.
Sebut saja Rafael Struick, Ivar Jenner, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On dan Ragnar Oratmangoen yang bisa langsung membela Timnas Indonesia setelah mendapatkan paspor Indonesia-nya.