- Julio Trisaputra / tvOnennews
Jadi Sorotan Fans, Momen Rafael Struick Menegakkan Kepala Ernano Ari Usai Merasa Bersalah Timnas Indonesia Kalah dari Irak
tvOnenews.com - Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari menjadi sorotan pasca kekalahan timnas Indonesia atas Irak, tampak dia begitu terpukul atas kekalahan tim Garuda sampai jalan tertunduk lesu.
Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong menelan pil pahit atas kekalahan menyakitkan atas Irak dengan 0-2 dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam pertandingan yang digelar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Kamis (6/6/2024) sejatinya timnas Indonesia bermain dengan penuh meyakinkan dan memberikan serangan-serangan cepat ke tim Irak.
Gelandang timnas Indonesia, Thom Haye duel dengan pemain Irak. (AFC)
Paruh babak pertama, timnas Indonesia sangat menguasai permainan, dengan umpan-umpan silang dari Thom Haye beberapa penyerang Garuda Muda mampu leluasa lini pertahanan Irak.
Serangan kiri dan kanan, dari Shayne Pattynama dan juga Sandy Walsh memberikan banyak tekanan kepada Aymen Hussein dan kawan-kawan.
Sebaliknya, tim Irak tampak kesulitan mengembangkan permainan dan jarang mendapatkan peluang.
Sampai akhirnya Irak mampu mencetak gol di menit ke-16 melalui sundulan Ibrahim Bawesh yang lolos dari penjagaan pemain belakang tim Garuda.
Namun wasit yang memimpin pertandingan, Shaun Evans memutuskan membatalkan gol tersebut lantaran sebelumnya telah terjadi pelanggaran, sehingga membuat skor masih sama.