Striker masa depan Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Timnas Indonesia Tak Perlu Khawatir Kekurangan Striker, Dua Wonderkid Belanda Andalan Indra Sjafri Ini Bisa Ditarik ke Skuad Shin Tae-yong

Senin, 10 Juni 2024 - 16:41 WIB

tvOnenews.com - Bintang muda Belanda andalan Indra Sjafri bisa dipantau Shin Tae-yong untuk mengisi lini serang Timnas Indonesia senior.

Hal ini karena wonderkid Belanda itu tampil memukau saat dipilih oleh Indra Sjafri untuk bermain bagi Timnas Indonesia U20 di turnamen Maurice Revello atau Toulon.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia memang tengah dalam sorotan setelah lini serang skuad Shin Tae-yong mengalami kebuntuan dalam urusan mencetak gol.

Ketiga striker yang diboyong Shin Tae-yong ke Kualifikasi Piala Dunia 2026 yakni Rafael Struick, Malik Risaldi, Dimas Drajad, hingga Ragnar Oratmangoen belum mampu membuahkan gol.

Bahkan, Timnas Indonesia kini sedang dalam paceklik gol dalam dua pertandingan terakhir saat bersua Tanzania di partai uji coba serta laga lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Situasi tersebut juga membuat pasukan Shin Tae-yong untuk pertama kalinya tidak mampu menyarangkan satu gol pun ke gawang lawan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kondisi inilah yang akhirnya membuat suporter Timnas Indonesia mendesak agar Shin Tae-yong segera melakukan perubahan di lini serang skuad Merah Putih.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:54
01:55
03:52
03:10
04:13
03:23
Viral