- Kolase tvOnenews
Shin Tae-yong Tak Perlu Khawatir Kalau Sandy Walsh Absen, Bek Sayap Potensial Belanda Ini Siap Merapat ke Timnas Indonesia
tvOnenews.com - Satu lagi pemain keturunan Belanda menyatakan ketertarikannya membela Timnas Indonesia, kali ini datang dari posisi sayap kanan.
Apabila pemain ini ditawari program naturalisasi, maka dia bisa menjadi pelapis sepadan Sandy Walsh dan Asnawi Mangkualam di sayap kanan Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong seakan belum puas terhadap komposisi skuad Timnas Indonesia yang saat ini dia turunkan dalam beberapa turnamen.
Padahal, para pemain tersebut dirasa memiliki kontribusi besar hingga memberikan prestasi yang sebelumnya sulit untuk digapai Timnas Indonesia.
Terbaru, Timnas Indonesia untuk kali pertama bisa melaju ke ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bahkan menjadi wakil Asia Tenggara satu-satunya.
Meski demikian, untuk bisa bersaing dengan tim papan atas Asia di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong merasa perlu menambah pemain keturunan lagi di timnya.
Apalagi, sektor sayap kanan Timnas Indonesia saat ini terbilang belum terlalu kuat lantaran Sandy Walsh dan Asnawi Mangkualam kerap mengalami inkonsistensi permainan.