Erick Thohir dan pelatih Timnas Putri Indonesia.
Sumber :
  • Tangkapan Layar Instagram Erick Thohir

Erick Thohir Pamer Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Putri Indonesia

Senin, 24 Juni 2024 - 11:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir resmi memperkenalkan dua pemain keturunan Belanda untuk membela Timnas Putri Indonesia.

Pamor menggunakan pemain keturunan nampaknya tak hanya dirasakan Timnas Indonesia saja, namun kini dikabarkan juga merambah ke skuad Garuda Pertiwi.

Melalui unggahan Instagram pribadinya, Erick Thohir bersama pelatih Timnas Putri Indonesia, Mochizuki Satoru mengenalkan dua pemain keturunan baru pada Minggu (23/6/2024).

Adalah Noa Leatomu dan Estella Loupatty akan menjadi dua amunisi tambahan yang diketahui memiliki darah Ambon, Maluku.

Kedua pemain itu diperkenalkan Erick Thohir melalui sebuah momentum makan malam dan diskusi bersama pelatih Mochizuki Satoru serta asisten pelatih baru Timnas Putri Indonesia, Takumi Taniguchi.

"Makan malam sekaligus diskusi dengan Coach Mochi untuk perkembangan Timnas Junior dan Senior Putri Indonesia. Hadir juga asisten baru Timnas Putri, Takumi Taniguchi," ujar Erick dikutip Senin (24/6/2024).

"Saya juga bersama dua calon pemain keturunan yang ingin membela Timnas Indonesia. Mereka adalah Noa Leatomu dan Estella Loupatty yang punya keturunan Belanda dan Ambon," tambahnya.

Noa Leatomu memiliki darah Indonesia berasal dari ayahnya yang lahir dari pasangan suami-istri asal Maluku.

Pemain berusia 20 tahun itu bermain untuk KRC Genk yang merupakan klub asal Belgia dengan posisi sebagai gelandang/winger dan bek sayap/wing back.

Sementara, Estella Loupatty yang berusia 20 tahun memiliki ayah seorang blasteran Belanda-Maluku, sementara ibunya memiliki darah Belanda-Argentina.

Estella saat ini bermain untuk klub asal Belanda, Jong Telstar Vrouwen dengan posisi sebagai gelandang/winger.

Kedua pemain keturunan itu diprediksi akan disiapkan saat Timnas Putri Indonesia dalam menjalani laga uji coba pada Juli mendatang.

Garuda Pertiwi akan bertandang ke Hong Kong pada pertengahan bulan untuk melakoni dua laga yang masuk jadwal FIFA matchday. (igp/fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:56
02:26
00:41
01:23
00:56
01:52
Viral