Nathan Tjoe A On.
Sumber :
  • Instagram @nathantjoeaon

Gagal Buktikan Diri di Swansea City, Nathan Tjoe A On Dirumorkan Bakal Kembali Dikirim ke Belanda dan Gabung ke Klub Ini

Kamis, 27 Juni 2024 - 12:37 WIB

tvOnenews.com - Pasca menyelesaikan tugasnya membela Timnas Indonesia, satu persatu para pemain mulai fokus ke klub masing-masing terutama mereka yang bermain di Eropa, Termasuk Nathan Tjoe A On

Akan tetapi tidak semua pemain nasibnya sedang baik-baik saja. Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, hingga Marselino Ferdinan sampai saat ini belum jelas masa depannya akan bermain di klub mana.

Selain mereka ada Nathan Tjoe A On, yang kemarin baru saja dikritik habis-habisan oleh media Wales Online. Sampai akhirnya muncul kabar jika Nathan akan dipinjamkan lagi ke salah satu klub di Belanda.

Dilansi dari Transfermarkt, klub Liga 2 Belanda FC Emmen kabarnya tertarik untuk mendatangkan Nathan Tjoe A On ke timnya, meskipun belum pasti juga statusnya antara pinjaman atau permanen.

Namun yang jelas jika Nathan pindah hal itu dirasa cukup masuk akal agar dia mendapat menit bermain yang cukup. Karena bagaimanapun nampaknya memang agak sulit sepertinya bagi nan mendapatkan kepercayaan di Swansea City.

Masa depan Nathan Tjoe A On bersama Swansea sepertinya masih abu-abu. Meskipun tampil bagus bersama Timnas Indonesia, pelatih Swansea City, Luke Williams, merasa kalau Nathan ini belum cukup siap untuk bersaing di tim utama.

Selain itu media Wales Online secara blak-blakan menyebut bahwa Nathan belum bisa menjawab ekspektasi manajemen Swansea.

Mereka juga merasa bahwa Nathan belum layak untuk bersayang di level Divisi Championship.

Kemudian mereka juga bingung kenapa Nathan bisa bermain bagus bersama Timnas Indonesia tapi belum bisa menembus skuad utama Swansea City. 

Meski sempat dikritik, Nathan Tjeo baru-baru ini juga seperti dibela oleh salah satu media lokal Inggris.

Lebih lanjut media Football League World menulis bahwa Nathan akan lebih mendapat kesempatan bermain jika dipinjamkan ke klub lain.

Awalnya Nathan didatangkan ke Swansea City oleh pelatih Michael Duff untuk mengisi pos bek kiri yang sedang kekurangan stock pada awal musim 2023-2024.

Saat itu Nathan direkrut dengan nilai transfer sebesar 300.000 poundsterling.

Akan tetapi Swansea City sendiri telah memecat Michael Duff per 4 Desember 2023 dan belum sempat memainkan Nathan sampai saat ini.

Swansea City lantas ditangani oleh Luke Williams yang akhirnya memutuskan meminjamkan Nathan ke Heerenveen selama setengah musim.

Akan tetapi di Heerenveen, Nathan juga jarang diberikan kepercayaan untuk bermain.

"Pemain Timnas Indonesia berusia 22 tahun ini bergabung dengan Swansea dari Excelsior Rotterdam musim panas lalu, namun ia belum pernah bermain di tim utama Swansea," tulis media Football League World.

"Menghabiskan paruh kedua musim dengan status pinjaman di Heerenveen, dia mengalami kesulitan mendapatkan menit bermain, hanya bermain empat pertandingan dengan total 19 menit," lanjut media tersebut.

Meskipun begitu media tersebut meyakini jika Nathan sebenarnya punya potensi yang belum sepenuhnya terlihat jika tidak maka tidak mungkin Nathan bisa bermain reguler di Eredevisie di usia semuda itu bersama Excelsior.

Maka dari itu Football League Worlds menyarankan agar Nathan sebaiknya dipinjamkan saja ke tim League One karena itu akan membuat Nathan terbiasa dengan kerasnya permainan di Inggris dan di satu sisi swansea bisa lebih intens untuk mengawasinya.

“Meski sempat terlupakan di Swansea, Tjoe-A-On masih cukup muda untuk memberikan pengaruh di sepak bola Inggris, dan peminjamannya, mungkin ke klub League One, bisa membantunya masuk ke tim utama Swansea di musim panas nanti. jangka panjang,” ulas Football League World.

Bagaimanapun peran Nathan Tjoe A On sangat dibutuhkan Timnas Indonesia untuk bertarung di round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 nanti.

(tsy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:32
05:05
01:17
01:46
01:36
Viral