- PSSI
Duel Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Jadi Reuni 2 Mantan Sosok Penting Inter Milan: Erick Thohir Jumpa Eks Anak Buah
Jakarta, tvOnenews.com - Hal menarik terjadi saat Timnas Indonesia jalani putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 nanti, di mana para mantan orang penting Inter Milan bakal bereuni saat skuad Garuda bertemu Arab Saudi.
Seperti diketahui, hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga menempatkan Timnas Indonesia berada di Grup C yang diisi tim kuat kawasan Asia.
Di Grup tersebut yang menjadi lawan tanding Timnas Indonesia adalah Jepang, Australia, Arab Saudi, China serta Bahrain.
Dari kelima tim yang ada, laga menghadapi Arab Saudi mungkin bakal menarik perhatian khususnya para penggemar Inter Milan.
Pasalnya, Ketua Umum PSSI saat ini, Erick Thohir ternyata mengenal dekat pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini.
Sebagai informasi, Roberto Mancini sempat melatih Inter Milan pada periode kepemilikan Erick Thohir yakni tahun 2014 hingga 2016.
Saat itu, Roberto Mancini didatangkan Thohir pada paruh musim 2014/2015, menggantikan Walter Mazzarri yang memberikan hasil buruk pada Inter Milan.
Datang ditengah musim dengan keadaan skuad yang pas-pasan, membuahkan hasil yang tidak terlalu manis bagi Inter Milan.
Alhasil, Nerazzurri hanya bertengger di papan tengah Serie A tepatnya pada posisi 8 serta hanya mampu sampai perempat final Coppa Italia.
Di ajang Eropa pun penampilan Inter Milan asuhan Roberto Mancini tak terlalu menjanjikan lantaran hanya mampu melangkah sampai babak 16 besar.
Barulah di musim 2015/2016 atau tahun kedua Mancini melatih Inter Milan, performa Nerazzurri mulai alami perkembangan.
Mengandalkan Mauro Icardi yang tengah subur mencetak gol, di tahun tersebut Mancini berhasil membawa Inter Milan kembali berkompetisi di Champions League setelah finish di peringkat keempat.
Sayangnya, meski sukses membawa Inter Milan finish di empat besar namun pada akhir musim sang pelatih justru hengkang dari Giuseppe Meazza.
Mancini akhirnya hijrah ke Rusia menukangi Zenit St. Petersburg sebelum akhirnya ditunjuk untuk menangani Timnas Italia dan membantu Gli Azzurri menjuarai Euro 2020.
Sempat dirumorkan alami perselisihan lantaran dipecat meski berhasil membawa Inter Milan finis empat besar, namun Erick Thohir dengan tegas menyebut hubunganya baik-baik saja dengan Mancini.
Bahkan, dirinya memuji Mancini yang telah memberikan banyak kontribusi selama menukangi Inter Milan. (sub)