Kisah Jatuh Bangun Shin Tae-yong dalam Memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2018, Ini Hal Krusial yang Dipelajari buat Bekal Timnas Indonesia, Apa Itu?.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / KFA / Julio Trisaputra tvOnenews

Kisah Jatuh Bangun Shin Tae-yong Memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2018, Ini Hal Krusial yang Dipelajari buat Bekal Timnas Indonesia, Apa Itu?

Senin, 8 Juli 2024 - 10:38 WIB

Ahn Jung-hwan merupakan legenda hidup sepak bola Korea Selatan pada Piala Dunia 2002, ia berhasil memulangkan Italia dengan gol indahnya.

Italia harus takluk dengan skor 1-2 atas Korea Selatan, di mana Ahn Jung-hwan melakukan sundulan yang menembus gawang timnas Italia.

Dalam acara bincang tersebut, turut menghadirkan para pemain K-League 2 untuk mendengarkan perjalanan Shin Tae-yong menangani timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.

Shin Tae-yong awalnya direkrut sebagai staf pelatih pada momen tim nasional Korea Selatan mengalami masa-masa sulit dan terpuruk.

Karena saat itu, pelatih yang seharusnya menangani Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 adalah Uli Stielike.

Uli Stielike merupakan mantan pemain Jerman Barat yang ditunjuk sebagai pelatih timnas Korea Selatan pada tahun 2014.

Namun, mantan pelatih Swiss itu belum dianggap gagal dalam membawa timnas Korea Selatan bermain baik, terutama pasca kekalahan dari Qatar dengan skor 3-2 dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral