Article Article
Pemain Jepang waspadai Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Berkaca dari Piala Asia 2023, Kapten Jepang Minta Kontestan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Waspadai Timnas Indonesia, Kenapa?

Senin, 8 Juli 2024 - 19:45 WIB

tvOnenews.com - Kapten tim nasional Jepang yakni Wataru Endo meminta semua kontestan Kualifikasi Piala Dunia 2026 agar waspada terhadap Timnas Indonesia.

Ia berkaca terhadap penampilan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 lalu yang dinilai tampil impresif hingga menyulitkan tim-tim kuat, termasuk Jepang.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhak lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah mengeklaim runner-up pada babak sebelumnya di bawah Irak.

Pasukan Shin Tae-yong berhasil mengemas 10 poin hasil dari tiga kemenangan, satu kali imbang, dan dua kali kalah di grup F ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Hasil itu membuat Timnas Indonesia menjadi satu-satunya tim dari Asia Tenggara yang mampu melaju sampai ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Meski demikian, langkah Timnas di babak tersebut tak akan mudah karena berada satu grup yang sama dengan Jepang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia terbilang menempati grup neraka lantaran bukan hanya Jepang saja yang ada di sana, tetapi Australia, Arab Saudi, Bahrain, hingga China.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral