- kolase
Bung Towel Berani Jujur Sebut Timnas Indonesia U16 Asuhan Nova Arianto Belum Matang, Mereka Baru Sebatas...
tvOnenews.com - Salah satu pengamat sepak bola, Bung Towel, ikut menyoroti perkembangan Timnas Indonesia U16 asuhan Nova Arianto.
Akhir-akhir ini Timnas Indonesia U16 mendapat sorotan positif usai tampil memukau di ajang AFF U16 2024.
Di bawah asuhan Nova Arianto, Timnas Indonesia U16 berhasil mencapai babak semifinal dalam kompetisi sepak bola junior tersebut.
Dalam fase grup, Timnas Indonesia U16 berhasil memenangkan setiap pertandingan menghadapi Laos, Singapura, dan Filipina.
Sayangnya langkah Timnas Indonesia U16 terhenti di laga semifinal usai takluk 3-5 menghadapi Australia U16.
Pantang menyerah, Timnas Indonesia U16 menjadi juara ketiga AFF U16 2024 dengan mengalahkan Vietnam 0-5.
Penampilan gemilang Timnas Indonesia U16 tersebut menjadi bukti bahwa Nova Arianto berhasil membawa Skuad Garuda Muda untuk bersinar di kompetisi internasional.
Sekaligus menjadi kabar baik yang menandakan adanya pemain-pemain berkualitas sebagai regenerasi Timnas Indonesia senior di masa depan.
Di tengah sorotan positif terhadap Timnas Indonesia U16, Bung Towel justru memberikan kriikan bagi skuad asuhan Nova Arianto tersebut.
Mula-mula Bung Towel memuji penampilan Timnas INdonesia U16 dan menyebutnya sebagai pemain yang berbakat.
"Jadi kalau bicara 16, 17, kita bicara tentang talented player, pemain-pemain berbakat, anak-anak kita yang berbakat kemarin yang dipilih di Timnas U16," ujar Bung Towel, seperti dilansir tvOnenews.com dari Sportify Indonesia.
Bung Towel mengakui bahwa para pemain Timnas Indonesia U16 merupakan pemain berbakat yang telah dipilih oleh Nova Arianto.
Walaupun berbakat, Bung Towel secara tegas menyebut para pemain Timnas Indonesia U16 tersebut masih belum matang.
"Tapi mereka baru sebatas berbakat, mereka belum matang," kata Bung Towel.
Menurut pandangan Bung Towel, dibutuhkan proses untuk menjadi pemain yang matang.
"Untuk matang, mereka perlu menjalani proses," ujar Bung Towel.
Kemudian Bung Towel menyebutkan hal yang harus ada jika ingin membuat para pemain Timnas Indonesia U16 ini menjadi matang.
"Ada kompetisi, ada tempaan lain, tempaan lain, improve lain dan sebagainya yang dalam bahasa sepak bola saya sederhanakan mereka butuh environment football, lingkungan sepak bola yang kompetitif, yang sehat," terang Bung Towel.
Bung Towel menyebutkan bagaimana pemain muda di Eropa bisa berkembang hingga menjadi matang dalam kompetisi profesional.
"Mereka yang di Eropa punya itu karena selepas usia 17 sebagai pemain berbakat, mereka ke klubnya yang profesional, sebut Bung Towel.
"Di klub yang profesional inilah mereka lingkungan sepak bola yang kondusif itu, yang sehat, yang kompetitif itu, lalu kemudian mereka menjalani proses itu, yang melewati itu semua jadi pemain matang," lanjutnya.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini