Timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sumber :
  • AFC

Media Vietnam Sebut China Mulai Was-was karena Menduga Kalau Timnas Indonesia Bakal Panggil Amunisi Baru dari Belanda

Selasa, 16 Juli 2024 - 23:43 WIB

tvOnenews.com - Tim nasional China disebut mulai risau jelang berhadapan dengan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 menurut media Vietnam.

Dalam sebuah artikel yang dirilis, Selasa (16/7/2024), media Vietnam mengatakan kalau tim nasional China was-was terhadap kekuatan baru Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia untuk kali pertama bisa memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai menjadi runner-up babak sebelumnya.

Pasukan Shin Tae-yong tersebut bahkan menasbihkan diri sebagai satu-satunya negara Asia Tenggara yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kendati demikian, jalan yang harus dilalui Timnas Indonesia pada grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga tampaknya tidak akan mudah.

Pasalnya, Timnas Indonesia tergabung di grup C bersama tim-tim papan atas Asia yang juga langganan lolos ke Piala Dunia seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Jika Timnas Indonesia ingin lolos langsung, maka peluang tersebut tergolong berat karena harus finis sebagai juara grup atau runner-up.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
04:52
03:22
02:38
10:24
01:33
Viral