Lucas Raphael Lee membawa NorCal PDP menjadi juara Gothia Cup U-16 2024..
Sumber :
  • Gothia Cup

Keren Banget, Anak Asuh Nova Arianto di Timnas Indonesia U-16 Juara Gothia Cup 2024 sebagai Kapten Tim

Minggu, 21 Juli 2024 - 23:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Anak Asuh Nova Arianto di Timnas Indonesia U-16, Lucas Raphael Lee membawa NorCal PDP menjadi juara Gothia Cup U-16 2024.

Lebih hebatnya, Lucas Lee membawa NorCal PDP menjadi juara Gothia Cup u-16 2024 sebagai kapten tim dengan mengalahkan Stjarnan 1.

Dikutip dari laman resmi Gothia Cup, kemenangan NorCal PDP diraih melalui drama adu tendangan penalti dengan skor 7-6 setelah bermain imbang 0-0 pada Waktu normal.

Keberhasilan ini sangat mengesankan karena Gothia Cup merupakan salah satu turnamen kelompok umur paling bergengsi di dunia.

Bukan hanya itu, ajang Gothia Cup juga menjadi wadah bagi pemandu bakat dari seluruh dunia untuk mencari pemain-pemain terbaik.

Selain itu, ajang kesuksesan ini juga menjadi kabar baik bagi Nova Arianto yang akan mempersiapkan Timnas Indonesia U-16 menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Misi Nova Arianto untuk bisa bermain di babak utama Piala Asia U-17 2025 tidak akan mudah karena skuad Garuda Asia bergabung di Grup G.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral