Timnas Indonesia U-19.
Sumber :
  • Kita Garuda

Lagi-lagi Media Vietnam Sindir Timnas Indonesia, Dianggap "Licik" Demi Jegal Para Pesaingnya di Piala AFF U-19

Selasa, 23 Juli 2024 - 07:05 WIB

tvOnenews.com - Baru-baru ini salah satu media Vietnam kembali menyindir Timnas Indonesia U-19 yang dianggap "licik" demi menyulitkan lawan-lawannya pada gelaran Piala AFF U-19.

Hal itu terlihat pada artikel dari salah satu media asal Vietnam yakni SOHA.vn dengan judul "Apakah tuan rumah Indonesia sengaja “bermain trik” untuk menyulitkan seluruh lawan di turnamen Asia Tenggara?".

Pada artikel tersebut disebutkan jika Timnas Indonesia sengaja mengatur pertandingan agar bisa memberikan keuntungan besar untuk tuan rumah.


Timnas Indonesia U-19 (sumber: Kita Garuda)

Menurut mereka, Timnas Indonesia yang berlaku sebagai tuan rumah pada Piala AFF U-19 kali ini sangat diuntungkan sementara negara lainnya dirugikan.

"Pada turnamen Piala AFF U-19 2024, penyelenggara di Indonesia telah mengagendakan pertandingan untuk memberikan keuntungan besar bagi tim tuan rumah sementara lawan relatif dirugikan," tulis SOHA.vn.

Ada dua hal yang mendapat sorotan dari SOHA yang dianggap sebagai trik Indonesia untuk menjegal lawan-lawannya.

Menurut mereka hal yang pertama berkaitan dengan jadwal pertandingan dimana Timnas Indonesia selalu bermain pada malam hari.

Hal tersebut dianggap tidak adil mengingat para pesaing lainnya harus memainkan 2 pertandingan di sore hari.


Timnas Vietnam U-19 Sumber : Facebook - VFF

"Pertama-tama, sesuai ketentuan penyelenggara, seluruh pertandingan babak penyisihan grup Timnas Indonesia U-19 berlangsung pada pukul 19.30 WIB," tulis Soha.vn dalam artikelnya.

"Sementara itu, tim yang tersisa (termasuk Vietnam, Australia, Malaysia, Thailand) semuanya harus memainkan 2 pertandingan penyisihan grup pada pukul 15.00," sambungnya.

Begitupun pada laga terakhir fase grup dimana Grup A yang berisi Timnas Indonesia akan memainkan laga pada pukul 19.30 WIB sementara Grup B dan C akan bertanding pukul 15.00 WIB.

Menurut mereka, bermain pada siang hari di cuaca Surabaya yang panas akan sangat berdampak pada kekuatan fisik para pemain.

"Bermain pada sore hari di cuaca yang sangat panas di Surabaya tentunya akan memberikan dampak yang signifikan terhadap kondisi fisik para pemain," kata SOHA.vn.


Timnas Indonesia U-19 (sumber: Kita Garuda)

Selain jadwal pada fase grup hal lain yang menjadi sorotan adalah jeda dari fase grup ke babak semifinal yang dianggap menguntungkan Pasukan Garuda.

Dijelaskan jika Timnas Indonesia akan memainkan laga terakhir pada tanggal 23 Juli 2024 sementara grup B dan Grup C baru bermain pada tanggal 24 dan 25 Juli 2024.

Babak semifinal yang rencananya akan berlangsung pada 27 Juli dinilai akan sangat menguntungkan anak asuh Indra Sjafri.

"Jika Indonesia lolos ke babak semifinal bertemu pemenang Grup C, tim tuan rumah mendapat libur lebih dari 3 hari, sedangkan lawan hanya mendapat libur lebih dari 1 hari," tulisnya.

"Selain itu, semifinal pertama akan berlangsung pada pukul 15.00, sedangkan semifinal kedua (kemungkinan besar antara Indonesia dan tim lawan) akan berlangsung pada pukul 7 malam," tutupnya.

Saat ini baru Australia yang memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19 dimana tiga tim lainnya akan ditentukan pada laga terakhir fase grup.

Timnas Indonesia sendiri akan melakoni laga terakhir di Grup A menghadapi Timor Leste pada Selasa 23 Juli 2024 malam.

(akg)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:04
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
Viral