- PSSI
Tanpa Diperkuat 4 Bintang, Ini Formasi Ideal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Andalan Serie A Jadi Tumpuan
Jakarta, tvOnenews.com - Melihat potensi formasi yang bisa dipakai Timnas Indonesia setelah sejumlah pemain kemungkinan besar absen di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan kembali melanjutkan perjuangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan tampil di putaran ketiga zona Asia.
Tergabung di Grup C, skuad Garuda harus menghadapi sejumlah tim kuat benua kuning seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain serta China.
Di pertandingan perdana kualifikasi putaran ketiga nanti, anak asuh Shin Tae-yong sudah ditunggu Arab Saudi.
Dilansir dari laman FIFA, pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi akan dimainkan pada tanggal pada 6 September 2024 atau sekitar empat pekan lagi yang berlangsung di King Abdullah Sports City.
Empat hari setelah laga melawan Arab Saudi, kembali Timnas Indonesia akan bertanding melawan Australia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
Jelang laga tersebut, Timnas Indonesia kemungkinan besar bakal ditinggal empat pilar dengan alasan berbeda.
Mereka adalah Justin Hubner dan Jordi Amat yang absen lantaran akumulasi kartu kuning di pertandingan sebelumnya.
Kemudian Elkan Baggott yang sepertinya kembali tak dipanggil Shin Tae-yong imbas dari insiden playoff Olimpiade Paris 2024 beberapa waktu lalu.
Serta Maarten Paes, kiper yang telah menjadi WNI ini juga belum bisa memperkuat Timnas Indonesia lantaran statusnya masih menunggu dari hasil sidang CAS.
Meski tak diperkuat empat pilar di atas, namun Timnas Indonesia masih berpeluang besar tampil maksimal lantaran skuad Garuda punya sejumlah stok pemain berkualitas.
Berikut tvOnenews.com mengulas, prediksi formasi Timnas Indonesia tanpa kehadiran Justin Hubner, Jord Amat, Elkan Baggott dan Maarten Paes di Kualifikasi Piala Dunia 2026:
Masih menggunakan formasi 3-5-2 sebagai andalan, Timnas Indonesia kemungkinan akan alami perubahan besar di lini pertahanan setelah ditinggal Jordi Amat dan Elkan Baggott.
Dimulai dari barisan paling belakang alias penjaga gawang, dengan status Maarten Paes yang belum jelas, maka Timnas Indonesia dipastikan bakal kembali memainkan Ernando Ari sebagai pilihan utama.
Di barisan bek, trio Sandy Walsh, Rizky Ridho dan Jay Idzes bakal jadi tumpuan untuk menghalang serangan lawan.
Jay Idzes yang tampil di kasta teratas Liga Italia bersama Venezia FC musim ini, akan memimpin para rekannya sebagai central defender.
Foto: Pemain Timnas Indonesia Justin Hubner dan Jay Idzes (sumber: PSSI)
Sementara Sandy Walsh dan Rizky Ridho berada di sisinya sebagai ball playing defender.
Kemudian di lini tengah, tak ada perubahan yang besar dari pertandingan terakhir Timnas Indonesia saat hadapi Filipina.
Duet Calvin Verdonk, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Nathan Tjoe-A-On dan Asnawi Mangkualam bakal jadi andalan skuad Garuda.
Calvin Verdonk dan Asnawi Mangkualam berperan sebagai gelandang sayap yang juga bertugas membantu pertahanan saat terjadi serangan balik.
Kemudian trio Thom Haye, Marselino Ferdinan serta Nathan Tjoe-A-On jadi motor serangan dan pengalir bola Timnas Indonesia di lini tengah.
Terakhir di lini depan, duet Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen yang cukup teruji saat hadapi Filipina, masih akan jadi tumpuan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga nanti.
Lantas dengan formasi di atas, mampukah Timnas Indonesia raih poin saat hadapi Arab Saudi dan Australia? Menarik dinantikan.
Timnas Indonesia XI:
Ernando Ari; Sandy Walsh, Rizky Ridho, Jay Idzes; Calvin Verdonk, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Nathan Tjoe-A-On, Asnawi Mangkualam; Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen. (sub)